Indonesia Berpeluang Bawa Emas ke 3 Lewat Aksi Nurul Akmal di Cabor Angkat Besi Olimpiade Paris 2024 Hari ini Minggu 11 Agustus

Indonesia Berpeluang Bawa Emas ke 3 Lewat Aksi Nurul Akmal di Cabor Angkat Besi Olimpiade Paris 2024 Hari ini Minggu 11 Agustus

JAKARTA, DISWAY.ID -- Indonesia saat ini masih berpeluang membawa emas ke 3 di ajang Olimpiade Paris 2024 lewat aksi Nurul Akmal atlet angkat besi putri.

Nurul Akmal dijadwalkan bertanding dan akan turun di final nomor +81 kg pada Minggu, 11 Agustus 2024 di South Paris Arena 6.

Atlet angkat besi ini menjadi wakil terakhir tim Merah Putih yang akan tampil di Olimpiade Paris 2024.

BACA JUGA:Reaksi Rizki Juniansyah Kala Dirinya Tahu Pecahkan Rekor Clean and Jerk di Olimpiade Paris 2024

BACA JUGA:Ungkapan Perasaan Rizki Juniansyah Saat Video Call dengan Jokowi

Pertandingan Nurul Akmal di final nomor +81kg putri akan berlangsung pada sore hari pukul 16.30 WIB.

Dalam nomor ini, ia akan berhadapan dengan 11 atlet dari perwakilan negara lainnya termasuk Wenwen Li, atlet angkat besi unggulan China.

Hingga saat ini, Wenwen Li masih tercatat sebagai pemegang rekor Olimpiade untuk snatch, clean and jerk, dan angkatan total.

Meski begitu, Nurul Akmal diharapkan bisa membuat kejutan dengan menyumbang emas ke 3 untuk Indonesia di ajang olahraga multicabang Olimpiade Paris 2024.

Sebelumnya, sudah ada dua atlet kebanggaan Indonesia yang meraih medali emas di Olimpiade Paris 2024.

BACA JUGA:Khawatir Medali Emas Veddriq Leonardo dan Rizki Juniansyah Kena Bea Masuk, Prastowo Yustinus Bilang Begini

BACA JUGA:Cabor Angkat Besi Optimis Raih Medali Emas di Olimpiade Paris 2024.

Satu di antaranya merupakan rekan Nurul Akmal dalam cabor angkat besi, yakni Rizki Juniansyah.

Rizki Juniansyah berhasil meraih medali emas di Olimpiadi Paris 2024 dengan total mengangkat beban 354 kg dengan rincian 155 kg dari snatch dan 199 kg dari clean & jerk.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads