Ini Alasan Gaga Muhammad Belum Minta Maaf ke Keluarga Mendiang Laura Anna: Takut Ngobrol Sama Mereka

Ini Alasan Gaga Muhammad Belum Minta Maaf ke Keluarga Mendiang Laura Anna: Takut Ngobrol Sama Mereka

Alasan Gaga Muhammad Belum minta maaf ke keluarga mendiang Laura Anna.--YouTube @gt.bodyshot

JAKARTA, DISWAY.ID -- Gaga Muhammad ungkap alasan dirinya belum meminta maaf kepada keluarga mendiang Laura Anna.

Hal itu disampaikan Gaga Muhammad melalui podcast dalam akun Youtube Grace Tahir pada Senin, 12 Agustus 2024.

Ketika ditanya soal hubungan antara Gaga Muhammad dengan mantan pacarnya tersebut, ia mengaku belum menyampaikan permintaan maaf kepada keluarga Laura Anna pasca dirinya dinyatakan bebas bersyarat pada April 2024.

BACA JUGA:Profil Gaga Muhammad, Eks Laura Anna yang Baru Keluar dari Penjara, Bebas Lebih Cepat dari Vonis Pengadilan

BACA JUGA:Kabar Terbaru Gaga Muhammad Mantan Pacar Laura Anna yang Bebas Bersyarat

Mendengar hal ini, Grace Tahir lantas memberikan respon pedas kepada Gaga Muhammad atas sikapnya tersebut.

"Belum sampai ke sana sih kak. Aku masi ada takut ngobrol sama mereka, takutnya mereka nggak suka" ungkan Gaga dikuti YouTube @gt.bodyshot Selasa, 13 Agustus 2024.

Merespon pernyataan Gaga, Grace Tahir lantas dengan tegas mengatakan bahwa orang yang bersalah sudah sepatutnya meminta maaf.

"Sorry ya Gaga, saya mau ngomong jujur kalau kamu takut kerena nggak suka ya mau gimana. Mereka mau terima kamu baik hati? ‘Ayo masuk, kita makan kue’, memaafkan, anaknya meninggal loh."  pungkas Grace Tahir.

Lebih lanjut, Grace menambahkan rasa takut yang dialami Gaga sudah seharunya dihilangkan dan memberanikan diri untuk meminta maaf.

BACA JUGA:Diam-diam, Gaga Muhammad Mantan Pacar Laura Anna Sudah Bebas, Lanjut Jadi Selebgram Lagi?

BACA JUGA:Perjalanan Hidup Laura Anna Bakal Dibuat Film, Greta Iren: 'Let's Keep Her Spirits Alive'

"Kamu ngerasa takut, enggak enak? Itu enggak ada hubungan sama sekali Gaga. Kamu udah dewasa sekarang, seharusnya kamu kerjakan hal tersebut dong,” lanjutnya.

Tak berhenti sampai situ, menurut Grace jika kedatangan Gaga mendapat penolakan, hal itu merupakan hak atas keluarga Laurra Anna.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: