PKB Pastikan Prabowo Hadiri Muktamar di Bali

PKB Pastikan Prabowo Hadiri Muktamar di Bali

Wasekjen PKB Syaiful Huda (Kemeja Hijau), Ketua SC Muktamar PKB, Faizol Riza -disway.id/Candra Pratama-

JAKARTA, DISWAY.ID -- Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) memastikan Presiden terpilih Prabowo Subianto bakal hadir dalam acara Muktamar di Bali pada 24-25 Agustus 2024.



Pasalnya, Prabowo sendiri merupakan ketua umum Partai Gerindra.

Dimana PKB mengundang semua partai politik untuk duduk bersama membahas tantangan Indonesia kedepan dan sebagainya.


BACA JUGA:Rakor Panwascam Mondoinding, Herwyn: Ancaman Penggunaan Teknologi Canggih pada Pemilihan Serentak 2024

BACA JUGA:AMPAK Desak Kasus Dugaan TPPU Plt Bupati Mimika Diusut, Ini Respons Kejagung

"Pak prabowo sudah memastikan hadir," ujar Ketua Steering Committee (SC) Muktamar PKB, Faizol Riza di Kantor DPP PKB pada Selasa, 12 Agustus 2024.



Faizol mengatakan, pihaknya juga meminta kepada Presiden Joko Widodo untuk menghadiri muktamar.

Namun, dalam waktu dekat juha pihaknya akan mengirimkan undangan secara resmi.

"Pak jokowi sedang dimintakan insya allah hadir secara menyampaikan pesan bahwa akan hadir. Tapi kami panitia akan menyampaikan undangan secara resmi kepada pak Jokowi," tuturnya.



Lanjut Faizol, pihaknya juga mengundang semua partai politik akan diundang. Bahkan, PKB juga bakal memanggil organisasi atau partai di luar Indonesia.



"Kemudian parpol-parpol sudah pasti diundang. Kita berharap sebagaimana harlah kemarin ketika ketum-ketum artai hadir, insyaallah ini juga akan hadir ketum-ketum partai di bali nanti," urainya.



BACA JUGA:Perkuat Lembaga Dalam Pemilihan Serentak, Herwyn Minta Jajaran Bedakan Aturan Pemilihan dan Pemilu

BACA JUGA:Airlangga Mundur, Jokowi Bantah Cawe-Cawe

Faizol mengegaskan, partai undangan yang diluar Indonesia seperti Christian Demokrat (Belgia), Pro Nasional Persatuan (Kamboja), serta Partai Rakyat (Kamboja).



Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: