4 Klub Liga I Didenda Puluhan Juta Rupiah Hasil Sidang Komdis PSSI, Bali United FC dan Dewa United FC Dapat Denda yang Sama

4 Klub Liga I Didenda Puluhan Juta Rupiah Hasil Sidang Komdis PSSI, Bali United FC dan Dewa United FC Dapat Denda yang Sama

Komite Disiplin (Komdis) Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) melakukan sidang terkait pelanggaran Kode Disiplin PSSI pada 14 sampai 15 Agustus 2024 yang terjadi pada pekan pembuka BRI Liga 1 2024/2025, tepatnya pada 9 hingga 12 Agustus 2024.-PSSI-

JAKARTA, DISWAY.ID - Komite Disiplin (Komdis) Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) melakukan sidang terkait pelanggaran Kode Disiplin PSSI pada 14 sampai 15 Agustus 2024 yang terjadi pada pekan pembuka BRI Liga 1 2024/2025, tepatnya pada 9 hingga 12 Agustus 2024.

Putusan awal Komdis PSSI melibatkan bek asing Malut United, Cassio Fernando Scheid yang mendapat skorsing dua pertandingan serta denda Rp10 juta.

"Melakukan pelanggaran serius atau serious foul play terhadap pemain lawan serta mendapatkan kartu merah langsung," tulis komdis dalam keterangan resmi PSSI.

BACA JUGA:Tantangan Industri Hulu Migas Nasional Jadi Agenda Utama Supply Chain & National Capacity Summit Jakarta 2024

BACA JUGA:Ridwan Kamil Semringah Dapat Dukungan 12 Partai Maju di Pilgub Jakarta

Bali United juga dikenakan denda Rp50 juta oleh Komdis PSSI setelah lima pemainnya mendapat kartu kuning dalam kemenangan 3-1 melawan Persik Kediri pada 11 Agustus 2024.

Para pemain Bali United antara lain Adilson Maringa, Privat Mbarga, Yabes Roni, Brandon Wilson, dan Luthfi Kamal.Komite Disiplin PSSI mengungkap Dewa United telah melanggar Kode Disiplin.

Tim berjuluk Banten Warriors itu diketahui terlambat bermain lebih dari satu menit pada babak kedua laga melawan Arema FC pada 12 Agustus 2024.

BACA JUGA:Ridwan Kamil Sampaikan Kebahagiaan atas Kehadiran Gibran dalam Deklarasi, Ini Alasannya

BACA JUGA:Ridwan Kamil- Suswono Harap Tak Ada Kotak Kosong di Pilkada Jakarta 2024

"Dewa United terlambat memasuki lapangan pada babak kedua selama 98,54 detik. Hukuman denda Rp50 juta," ujarnya.

Usai kekalahannya, Semen Padang pun kewalahan menghadapi tangga. Usai Semen Padang digempur saat melawan Borneo FC dengan skor 1-3 pada 12 Agustus 2024.

Charlie Scott dkk didenda Rp 10juta oleh komdis PSSI Komdis PSSI menilai pertandingan Semen Padang kontra Borneo FC Samarinda yang digelar tanpa penonton di Stadion PTIK Jakarta Selatan justru dihadiri penonton dalam jumlah besar.

BACA JUGA:Pesan Heru Budi untuk Gubernur Jakarta Selanjutnya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: