Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar Penuhi Pemeriksaan Perdana di Polda Metro

Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar Penuhi Pemeriksaan Perdana di Polda Metro

Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar penuhi panggilan Polda Metro Jaya terkait kasus pencemaran nama baik-Hasyim Ashari/Disway.id-

JAKARTA, DISWAY.ID - Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar memenuhi panggilan perdana pemeriksaan Polda Metro Jaya atas laporan pencemaran nama baik.

Berdasarkan pantauan jurnalis Disway.id di lokasi, Aaliyah Massaid memakai kemeja putih dengan rambut merah digerai dan celana hitam.

Sementara, Thariq Halilintar memakai kemeja putih panjang dengan rambut klimis dan celana hitam datang usai Aaliyah Massaid keluar dari mobilnya.

BACA JUGA:Hari Ini Aaliyah dan Thariq Halilintar Diperiksa Polisi, Kasus Dugaan Pencemaran Nama Baik

BACA JUGA:Baru Pulang dari Luar Kota, Pemeriksaan Aaliyah dan Thariq Diundur

Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar tiba di Polda Metro Jaya pada pukul 14:25 WIB didampingi oleh Kuasa Hukumnya.

Sebelumnya diberitakan, Aaliyah Massaid resmi melayangkan laporan kepada Polda Metro Jaya atas tuduhan pencemaran nama baik, laporan tersebut dilayangkan pada tanggal 22 Agustus 2024.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes. Pol Ade Ary Syam Indradi mengatakan bahwa Aaliyah Massaid melaporkan 2 akun TikTok dan 1 akun YouTube.

"Benar tanggal 22 Agustus polda metro jaya telah menerima laporan dari AM dugaan peristiwa pidana pencemaran nama baik melalui media elektronik sebagaimana diatur di pasal 27 a pasal 45 ayat 4 UU ITE dan atau pasal 310 311 KUHP mengenai pencemaran nama baik," ujarnya ditemui di Polda Metro Jaya, Senin 26 Agustus 2024.

BACA JUGA:Pemeriksaan Aaliyah Massaid di Polda Metro Jaya Mendadak Ditunda, Apa Alasannya?

BACA JUGA:Laporan Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar Berlanjut, Dugaan Pencemaran Nama Baik Disebut Hamil Duluan

Lebih lanjut, Kombes. Pol Ade Ary Syam Indradi menjelaskan nama akun-akun yang dilaporkan oleh Aaliyah Massaid diantaranya adalah @esmeralda_999 dan @mediaallstar.

Pada narasinya, akun tersebut menyebarkan fitnah bahwa Aaliyah Massaid hamil duluan sebelum menikah dengan Thariq Halilintar.

"Karena apa yang ada berita di akun tiktok atas nama @esmeralda_999 dan @mediaallstar ini pelapor merasa apa yang disampaikan oleh akun TikTok dan YouTube yang tidak benar dan ini masih didalami oleh tim Penyelidik Subdit Siber Krimsus Polda Metro Jaya," tuturnya.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads