4 Anggota Damkar Terluka Akibat Ledakan Saat Kebakaran di Grogol

4 Anggota Damkar Terluka Akibat Ledakan Saat Kebakaran di Grogol

Ledakan dalam kebakaran di Grogol mengakibatkan 4 anggota pemadam kebakaran (Damkar) terluka hingga harus dilarikan ke RS Sumber Waras dan RSUD Tarakan.-Cahyono-

JAKARTA, DISWAY.ID - Kebakaran melanda sejumlah bangunan semi permanen di Kelurahan Grogol, Kecamatan Grogol Petamburan,Jakarta Barat pada Minggu, 8 September 2024.

Pada kebakaran lapak yang berlokasi di Jalan Muwardi Raya tersebut terjadi ledakan cukup keras saat proses pemadaman oleh personel Sudin Gulkarmat Jakarta Barat.

Ledakan tersebut mengakibatkan 4 anggota pemadam kebakaran (Damkar) terluka hingga harus dilarikan ke RS Sumber Waras dan RSUD Tarakan.

BACA JUGA:Pramono Akui Dapat Dukungan Parpol Lain Selain PDIP, Dari Anggota KIM?

BACA JUGA:Jadwal Bioskop Trans TV Hari Ini 8 September 2024, Tutup Akhir Pekan dengan Film Kriminal

"Korban tidak ada luka bakar hanya syok benturan akibat ledakan," kata Kadis Gulkarmat DKI Jakarta Satriadi Gunawan saat dikonfirmasi Disway.Id.

Adapun kata Satriadi, anggota Damkar yang terluka yakni Doni Kurniawan (40), Muhamad Wahyudi (29), Arif Rohman (27), dan Umar Basari (42).

Kata Satriadi, 1 anggota Damkar atas nama Umar Basari yang dirawat di RS Tarakan sudah diizinkan pulang.

BACA JUGA:Siapkan Saldo e-Toll Tambahan! Sebentar Lagi Tarif Tol Dalam Kota Bakal Naik

BACA JUGA:KAI Commuter Tandai Wajah Pelaku Pelecehan di KRL, Gak Bakalan Bisa Naik KRL Lagi

"Kondisi saat ini yang di RS Tarakan sudah pulang ke rumah," ujarnya.

Sementara, 3 personel Damkar lainya yang dilarikan ke RS Sumber Waras masih harus menjalani perawatan.

"Untuk yang di RS Sumber Waras kondisi semuanya stabil sedang diobservasi, semoga dalam waktu dekat sudah bisa pulang ke rumah," terangnya.

Satriadi belum mengetahui penyebab ledakan di sebuah bangunan saat terjadi kebakaran tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: