Kasus Pembulian di Binus School Simprug, Polisi Dalami Video Hingga Keterangan Saksi

Kasus Pembulian di Binus School Simprug, Polisi Dalami Video Hingga Keterangan Saksi

Pihak dari korban dugaan perundungan di SMA Binus School Simprug mendatangi Polres Metro Jakarta Selatan, Senin, 23 September 2024.-Dok. Binus School Simprug-

JAKARTA, DISWAY.ID - Kasus pembulian seorang siswa Binus School Simprug masih berproses di Polres Metro Jakarta Selatan. 

Kasie Humas Polres Metro Jakarta Selatan, AKP Nurma Dewi, menyatakan, pihaknya masih mendalami fakta terbaru dalam kasus tersebut.

BACA JUGA:Mediasi Buntu, Kasus Perundungan di Binus Simprug Tetap Berlanjut

BACA JUGA:Binus dan Al Azhar serta Lap School Tak Masuk Daftar Program Sekolah Gratis Pramono-Rano

Diketahui, Siswa berinisial RE (16) diduga mengalami kekerasan fisik hingga pelecehan seksual di sekolah tersebut.

"Kita masih mendalami kasus ini, dari video, fakta-fakta yang ada, serta keterangan saksi, semuanya memperkuat dan memperjelas laporan yang ada," katanya kepada wartawan, Selasa, 17 September 2024.

Nurma menjelaskan, pihaknya juga sudah melakukan visum pada korban.

"Visum sudah dilakukan, dan dari dokter sudah kita mintai keterangan. Hasilnya sudah keluar, dan kami sedang memprosesnya lebih lanjut," ucapnya.

BACA JUGA:BINUS School Simprug Beberkan Bukti, Bantah Tuduhan Bullying Hingga Pelecehan Seksual

Sebelumnya, Polres Metro Jakarta Selatan tengah mendalami kasus bullying dan pelecehan seksual yang dialami oleh siswa SMA berinisial RE (16) di salah satu sekolah swasta di Grogol Selatan, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.

Kasie Humas Polres Metro Jakarta Selatan, AKP Nurma Dewi, menjelaskan bahwa kasus ini sudah dalam proses dan hari ini telah memasuki tahap sidik dan gelar perkara.

"Semua sudah diperiksa, dari saksi, terlapor, korban, dokter visum, guru," katanya di Polres Metro Jakarta Selatan, Senin, 9 September 2024.

Kasus ini dilaporkan terjadi pada Selasa, 30 Januari 2024 dan laporan diterima sehari setelahnya. Dimana, ada empat terlapor berinisial K, L, C, dan K.

BACA JUGA:Kasus Dugaan Perundungan di Binus Simprug Naik Tahap Penyidikan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: