Mayat Mulai Membusuk di Kontrakan Petukangan Utara Hebohkan Warga

Mayat Mulai Membusuk di Kontrakan Petukangan Utara Hebohkan Warga

Penemuan mayat pria tak dikenal di sebuah rumah kontrakan di kawasan Petukangan Utara, Pesanggrahan, Jakarta Selatan, mengejutkan warga sekitar.-dok disway-

JAKARTA, DISWAY.ID - Penemuan mayat pria tak dikenal di sebuah rumah kontrakan di kawasan Petukangan Utara, Pesanggrahan, Jakarta Selatan, mengejutkan warga sekitar.

Pria tersebut ditemukan sudah dalam keadaan tak bernyawa pada Selasa 24 September 2024 sekitar pukul 18.00 WIB oleh pemilik kontrakan yang curiga karena korban sudah beberapa hari tidak terlihat.

Kondisi mayat yang sudah membengkak dan bau menyengat yang keluar dari dalam rumah membuat suasana semakin tidak enak.

BACA JUGA:Pembalap Pembalap LCR Honda Idemitsu Kumpul Bareng Bengkel Rekanan di Ajang ’Workshop Appreciation Night'

BACA JUGA:Cinta Laura hingga Enzy Storia Ditunjuk L'Oreal Paris, Suarakan Isu Pelecehan Seksual di Ruang Publik

Kapolsek Pesanggrahan, AKP Kresna Ajie Perkasa, mengatakan, informasi adanya penemuan mayat berdasarkan laporan dari pemilik kontrakan.

"Cuma ada laporan dari pemilik kontrakan saja. Ya jadi dibilangnya beberapa hari nggak kelihatan, terus ada bau menyengat," ujarnya saat dikonfirmasi, Rabu, 25 September 2024.

Selain itu, warga sekitar yang juga mencium bau menyengat dari rumah kontrakan tersebut tidak berani bertindak lebih jauh. Mereka memilih untuk melaporkan hal tersebut kepada pihak keamanan setempat.

"Jadi kecium bau menyengat itu warga nggak berani masuk. Jadi langsung lapor Bhabinkamtibmas sama Babinsa," ungkapnya.

BACA JUGA:Harga dan Cara Beli Tiket MotoGP Mandalika 2024, Ada Diskon 70 Persen!

BACA JUGA:Tepis Adanya Konflik Internal antar Pimpinan KPK Soal Kaesang, Jubir : Masalah Administratif Saja

Setelah dilakukan pemeriksaan awal, korban ditemukan tergeletak di lantai dengan tubuh yang sudah membengkak dan darah yang mengering.

"Posisi (mayat) di lantai. Iya membengkak, darahnya juga mengering," jelasnya.

Saat ini, Polsek Pesanggrahan masih menunggu kedatangan tim identifikasi dari Polres Metro Jakarta Selatan untuk melakukan penyelidikan lebih lanjut di tempat kejadian perkara (TKP).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait