Dharma Pongrekun Bakal Bikin Kartu Jakarta Ku Aman jika Terpilih Jadi Gubernur DKI Jakarta, Ini Fungsinya..

Dharma Pongrekun Bakal Bikin Kartu Jakarta Ku Aman jika Terpilih Jadi Gubernur DKI Jakarta, Ini Fungsinya..

Dharma Pongrekun bakal bikin Kartu Jakarta Ku Aman-disway.id/cahyono-

JAKARTA, DISWAY.ID -- Calon Gubernur DKI Jakarta Dharma Pongrekun bakal meluncurkan kartu Jakarta Ku Aman jika terpilih di Pilkada 2024.

Kata Dharma Pongrekun, kartu Jakarta Ku Aman ini menyatukan semua kartu-kartu yang sudah ada.

"Jakarta Ku aman Akan menjadi kartu Yang menyatukan, menyatukan semua kartu-kartu yang diberikan sebagai fasilitas kepada Masing-masing bidang KJP, Kartu Lansia," kata  Dharma Pongrekun di Jakarta Utara pada Minggu, 29 September 2024.

BACA JUGA:1 dari 2 Korban Hilang Kebakaran Kapal di Pelabuhan Muara Baru Ditemukan Tewas

BACA JUGA:Diskusi Forum Tanah Air di Grand Kemang Dibubarkan Massa: Polisi Ungkap Fakta Baru

Cagub dari nomor urut 02 tersebut menerangkan, tujuan dibuatnya kartu Jakarta Ku Aman untuk memberi kepastian bagi pemegang kartu bantuan sosial.

Pasalnya kata Dharma Pongrekun, selama ini warga yang sudah terdaftar sebagai penerima bantuan sosial bisa tiba-tiba datanya terhapus dari sistem.

Sehingga yang bersangkutan tidak dapat mencairkan dana bantuan sosial yang diberikan Pemprov DKI Jakarta secara berkala tersebut.

"Jadi kalau sudah Jakarta Ku Aman karena adabnya, tidak akan ada lagi yang memanipulasi hal-hal seperti itu. Sehingga tetap yang berhak dia mendapatkan haknya," tegas Dharma.

Cagub dari independen itu menyebutkan, nantinya kartu Jakarta Ku Aman ini hanya diberikan bagi warga ber-KTP DKI.

BACA JUGA:Cek Jadwal SIM Keliling di Jakarta Hari Ini 30 September 2024, Ada di mana Saja?

BACA JUGA:Paslon Lain Optimis Satu Putaran, Ridwan Kamil: Kami Berbasis Data

"Nanti teknisnya bagaimana nanti akan kita sampaikan yang penting pemegang kartu ini mereka akan menjadi prioritas tapi semua warga Jakarta yang ber-KTP Jakarta," ucapnya.

Dharma  Pongrekun pun menjamin, sepekan dia dilantik menjadi Gubernur DKI, tidak akan ada lagi warga Jakarta yang kelaparan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads