Prabowo Tegaskan Kesejahteraan Hakim Jadi Kunci Agar Negara Bebas Korupsi

Prabowo Tegaskan Kesejahteraan Hakim Jadi Kunci Agar Negara Bebas Korupsi

Prabowo Subianto-(Foto: Ricardo/JPNN.com)-

JAKARTA, DISWAY.ID-- Presiden terpilih Prabowo Subianto mengungkapkan kesejahteraan hakim di Indonesia sangat penting. Sebab, kata dia, hal tersebut merupakan salah satu kunci agar negara bebas korupsi.

“Kunci dari negara yang maju, dari negara yang bebas korupsi, adalah hakim-hakim yang tidak boleh dibeli,” kata Prabowo melalui sambungan telepon Wakil Ketua DPR RI, Sufmi Dasco Ahmad di rapat audiensi dengan hakim, Selasa, 8 Oktober 2024.

BACA JUGA:Prabowo Setuju Gaji Hakim Dinaikkan, 'Mereka Punya Harga Diri, Tak Boleh Dibeli atau Disogok'

BACA JUGA:Para Hakim Ngeluh di DPR: Gaji Kami Seperti Uang Jajan Rafathar 3 Hari

Oleh karena itu, ia berjanji untuk mensejahterahkan para hakim di Indonesia.

"Saya diberi tahu oleh Profesor Dasco bahwa ada ketemuan antara saudara-saudara perwakilan dari para hakim dengan pimpinan DPR. Saya memang menaruh perhatian yang sangat besar sudah sejak lama terhadap para hakim," ujar Prabowo.

Prabowo mengaku bertekad untuk memperbaiki kualitas hakim se-Indonesia. 

"Dari dulu berencana, saya ingin memperbaiki remunerasi, penghasilan, para hakim supaya menjadi sangat baik begitu. Itu pandangan saya dari dulu. Dan ini bukan janji karena kampanye karena sudah selesai. Jadi saya gak perlu janji-janji, tapi ini adalah keyakinan saya," kata dia.

BACA JUGA:Setelah Dilantik, Prabowo Janji Akan Sejahterakan Hakim

BACA JUGA:Pimpinan DPR RI Terima Audiensi Solidaritas Hakim Indonesia Hari Ini

Prabowo meminta para hakim untuk bersabar. Ia berjanji akan memperhatikan hidup hakim bila natinya telah dilantik sebagai presiden.

"Jadi saya minta para hakim sabar sebentar, begitu saya memang menerima estafet, menerima mandat, dan saya menjalankan, saya benar benar akan memperhatikan para hakim," ujar Prabowo.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads