Hendak Tawuran, 17 Remaja di Jalan Agus Salim Bekasi Diringkus Tim Presisi
Hendak Tawuran, 17 Remaja di Jalan Agus Salim Bekasi Diringkus Tim Presisi--Istimewa
BEKASI, DISWAY.ID - Tim Presisi Polres Metro Bekasi Kota berhasil meringkus sejumlah remaja dalam operasi rutin pada hari Rabu, 27 November 2024, pukul 02.00 WIB.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, sejumlah remaja berhasil diringkus di Jalan Agus Salim, Kelurahan Bekasi Jaya, Kecamatan Bekasi Timur.
Katim Presisi Polres Metro Bekasi Kota, IPDA Bobby Wahya Hasteba mengatakan sejumlah remaja berhasil diringkus saat hendak menjalankan aksi tawuran.
"Kami mendapatkan informasi bahwa ada gerombolan remaja ingin melakukan aksi tawuran," ujar Bobby di Bekasi.
Bobby menyebutkan, para remaja tersebut dalam kondisi siaga dan siap untuk mengantisipasi gerakan lawan.
"Kami mendapatkan 17 remaja yang sedang menunggu lawannya untuk melakukan aksi tawuran," terangnya.
Ia mengatakan, di tangan para remaja tersebut ditemukan empat benda senjata tajam (sajam) dengan ukuran berbeda untuk memudahkan aksinya.
"Para remaja dan barang bukti kami bawa ke Polres Metro Bekasi Kota untuk ditindaklanjuti dan dilakukan pemeriksaan," tutup Bobby.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: