Cara Menonton BWF World Tour Finals 2024 di TVRI, SPOTV, dan Vidio

Cara Menonton BWF World Tour Finals 2024 di TVRI, SPOTV, dan Vidio

Badminton Lovers yuk cek cara menonton BWF World Tour Finals 2024 di TVRI, SPOTV, dan Vidio.--Instagram @spotv.indonesia

JAKARTA, DISWAY.ID - Badminton Lovers yuk cek cara menonton BWF World Tour Finals 2024 di TVRI, SPOTV, dan Vidio.

Turnamen BWF World Tour Finals 2024 dimulai hari ini Rabu, 11 Desember 2024 hingga Minggu, 14 Desember 2024.

BWF World Tour Finals 2024 digelar di Hangzhou Olympic Sports Centre Gymnasium, China yang disiarkan secara langsung di TVRI, SPOTV, dan Vidio.

BACA JUGA:Link Live Streaming BWF World Tour Finals 2024 Hari Ini 11 Desember 2024, Menanti Perang Saudara Fajar/Rian vs Sabar/Reza

BWF World Tour Finals merupakan turnamen penutup yang digelar setiap akhir tahun dengan delapan pebulu tangkis terbaik dari setiap nomor dan juara Olimpiade tahun ini yang bisa bermain dalam ajang tersebut.

Setiap negara maksimal bisa mengirimkan dua wakil di setiap nomor.

Pebulu tangkis yang berhasil lolos ditentukan berdasarkan poin yang dikumpulkan selama mengikuti turnamen BWF 2024. Selain itu, turnamen ini juga dimainkan dengan sistem round robin.

Badminton Lovers bisa menyaksikan seluruh pertandingan BWF World Tour Finals 2024 melalui tayangan televisi TVRI atau layanan berbayar SPOTV NOW dan Vidio.

Indonesia mengirim enam wakil Indonesia untuk berjuang di turnamen BWF World Tour Finals 2024.

BACA JUGA:Susunan Lengkap Hasil Drawing BWF World Tour Finals 2024, Wakil Indonesia Dikepung China dan Malaysia

Keenamnya mewakili setiap nomor. Hanya ganda putra yang memiliki dua wakil dalam ajang turnamen ini.

Enam wakil Indonesia yang berjuang di BWF World Tour di antaranya Jonatan Christie, Gregoria Mariska Tunjung, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza, Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi, dan Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja.

Cara Menonton BWF World Tour Finals 2024

Ada tiga cara badminton lovers menyaksikan perjuangan wakil Indonesia di BWF World Tour Finals 2024, yakni melalui siaran langsung di TVRI atau layanan berbayar SPOTV dan Vidio.

Untuk menyaksikan pertandingan melalui TVRI, badminton lovers bisa mengakses di televisi atau layanan streaming klik.tvri.go.id.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads