Harga BBM Pertamina Naik 1 Februari 2025, Bikin Rakyat Menjerit!

Harga BBM Pertamina Naik 1 Februari 2025, Bikin Rakyat Menjerit?---PT Pertamina (Persero)
JAKARTA, DISWAY.ID - Harga BBM Pertamina naik per 1 Februari 2025, bikin rakyat Indonesia menjerit?.
PT Pertamina (Persero) resmi melakukan penyesuaian harga bahan bakar minyak (BBM) untuk beberapa wilayah tertentu per 1 Februari 2025.
Harga BBM jenis Pertamax naik mulai hari ini, dari Rp12.500 per liter menjadi Rp12.900 per liter.
Kenaikan harga BBM jenis Pertamax ini didasarkan pada informasi resmi yang dikeluarkan oleh Pertamina dari Jakarta pada Sabtu, 1 Februari 2025.
BACA JUGA:Shell Indonesia Klarifikasi Kelangkaan BBM di Sejumlah SPBU Miliknya
Pertamina melakukan penyesuaian harga BBM 1 Februari 2025 untuk mengimplementasikan Keputusan Menteri (Kepmen) ESDM No. 245.K/MG.01/MEM.M/2022.
Hal itu sebagai langkah perubahan atas Kepmen No. 62 K/12/MEM/2020 tentang Formula Harga Dasar Dalam Perhitungan Harga Jual Eceran Jenis Bahan Bakar Minyak Umum Jenis Bensin dan Minyak Solar yang Disalurkan Melalui Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum.
Di wilayah Jabodetabek pun terjadi penyesuaian harga BBM Pertamina.
Untuk Pertamax, harganya naik dari Rp12.500 per liter menjadi Rp12.900 per liter.
BACA JUGA:Cek Harga BBM Pertamina Terbaru 1 Februari 2025, Berikut Ini Daftarnya
Sementara Pertamax Turbo naik dari Rp13.700 per liter menjadi Rp14.000 per liter dan Pertamax Green 95 naik dari Rp13.400 per liter menjadi Rp13.700 per liter.
Selain itu, harga BBM non-subsidi lainnya di Jabodetabek juga mengalami kenaikan pada bulan Februari 2025.
Harga Dexlite naik dari Rp13.600 per liter menjadi Rp14.600 per liter dan harga Pertamina Dex naik dari Rp13.900 per liter menjadi Rp14.800 per liter.
Penyesuaian harga ini dilakukan dalam rangka menjaga keseimbangan ekonomi perusahaan dan juga merespons kebijakan pemerintah terkait harga BBM di Indonesia.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: