Sekolah Masih Bisa Finalisasi PDSS, yang Belum Isi Tidak Ada Kesempatan Kedua!

Sekolah Masih Bisa Finalisasi PDSS, yang Belum Isi Tidak Ada Kesempatan Kedua!

Sekolah Masih Bisa Finalisasi PDSS, yang Belum Isi Tidak Ada Kesempatan Kedua!-Tangkapan Layar-

JAKARTA, DISWAY.ID-- Ketua Umum Tim Penanggung Jawab Panitia SNPMB 2025 Eduart Wolok mengatakan bahwa sekolah masih berkesempatan melakukan finalisasi PDSS (Pangkalan Data sekolah dan Siswa).

Eduart menyebut hingga penutupan finalisasi pada 31 Januari 2025, terdapat 373 sekolah yang belum melakukan finalisasi.

BACA JUGA:Siswa Terancam Gagal Ikut SNBP Imbas Sekolah Telat Finalisasi PDSS, Panitia Tegaskan Tak Ada Perpanjangan

BACA JUGA:Batas Waktu dan Tutorial Isi PDSS untuk SNBP di SNPMB 2025, Simak Caranya

Namun demikian, ratusan sekolah tersebut telah selesai melengkapi nilai siswa eligible dalam 5 semester sehingga hanya memerlukan 'klik' finalisasi.

"Hal ini menyebabkan para siswa pada sekolah yang belum menyelesaikan finalisasi PDSS tersebut tidak dapat melakukan pendaftaran Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP)," terang Eduart dalam keterangan resmi yang diterima Disway, 4 Februari 2025.

Bagi sekolah yang telah mengisi PDSS dan belum finalisasi, pihaknya memberikan kesempatan untuk mengajukan penyelesaian finalisasi.

BACA JUGA:SNPMB 2025 Segera Dibuka, Simak Tata Cara Pengisian PDSS Sekolah Manual dan E-Rapor

BACA JUGA:Cara Mudah Isi PDSS 2023 Melalui Link Ini, Simak Jadwal Terbaru SNBP atau SNMPTN

Sekolah dengan kriteria tersebut akan difasilitasi untuk dibantu finalisasi dengan cara mengirimkan dokumen pernyataan surat kuasa kepada Panitia SNPMB.

Berikut adalah persyaratan yang perlu dikirimkan.

a. Identitas Sekolah (Nama Kepala Sekolah, NIP, Jabatan, NPSN, Nama Sekolah, Alamat, Kota/Kab)

b. Poin pernyataan:

• Pengisian PDSS telah lengkap, dan hanya tinggal Finalisasi Akhir saja

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads