Cek Rata-rata Nilai Rapor Ikut SNBP 2025, Terbuka Khusus untuk Siswa Eligible

Rata-rata nilai rapor menjadi syarat untuk mengikuti SNBP 2025 atau jalur prestasi. --nomorsatukaltim.disway
BACA JUGA:Buruan! Pengisian PDSS SNBP 2025 Diperpanjang Sampai Subuh, Sekolah Jangan Lalai Lagi!
Tahapan Pendaftaran SNBP 2025
Terdapat tiga poin kriteria siswa pendaftar SNBP. Pertama, siswa telah dinyatakan sebagai siswa eligible oleh pihak sekolah. Kedua, siswa memiliki akun SNPMB yang berstatus permanen. Ketiga, siswa memiliki nilai lengkap PDSS yang telah diisi serta di finalisasi oleh sekolah masing-masing.
Apabila telah memenuhi tiga kriteria tersebut, siswa dapat melakukan pendaftaran Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) 2025 melalui laman portal resmi SNPMB https://snbp.snpmb.id/
Tata cara pendaftaran SNBP 2025
1. Kunjungi portal SNBP 2025 https://snbp.snpmb.id/.
2. Login menggunakan email dan password akun SNPMB 2025 yang telah didaftarkan. Jika memenuhi persyaratan siswa pendaftaran SNBP 2025, akan muncul halaman profil.
3. Lengkapi data orang tua pada halaman profil
4. Mulai melakukan pendaftaran SNBP dengan mengisi program studi (prodi), klik menu “Pilihan”
5. Pilih Perguruan Tinggi Negeri (PTN)/Politeknik Negeri, kemudian pilih program studi yang diinginkan. Siswa dapat memilih maksimal 2 prodi dengan salah satu PTN yang berada di provinsi yang sama dengan sekolah, apabila hanya memilih 1 prodi diperbolehkan memilih di provinsi mana pun.
6. Klik ‘simpan semua pilihan’ jika telah memastikan pilihan prodi sudah benar
7. Lakukan pengisian portofolio pada menu “Portofolio.” Portofolio hanya diisi oleh siswa yang memilih program studi (prodi) seni dan olahraga. Apabila prodi yang dipilih tidak memerlukan portofolio, maka halaman ini tidak perlu diisi
8. Lengkapi prestasi pada halaman “Prestasi” jika ada, hal ini bersifat opsional dengan maksimal 3 unggahan prestasi.
9. Lakukan finalisasi pada halaman “Finalisasi.” Pastikan bahwa seluruh data yang telah dicantumkan sudah benar dan tidak ada yang keliru. Pasalnya, data tidak dapat diubah atau dibatalkan jika siswa telah melakukan finalisasi.
10. Unduh dan cetak kartu peserta SNBP 2025. Proses pendaftaran SNBP telah selesai dilakukan.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: