Alamak! Pipa Bawah Laut Dilubangi Maling Sejak 2022, Tampung Avtur Bandara Kualanamu Berton-ton!

Aksi pencurian avtur milik Pertamina untuk pasokan pesawat di Bandara Kualanamu dilakukan dengan cara melubangi pipa bawah laut di Pantai Dewi Indah, Deli Serdang, Sumatera Utara dibongkar TNI AL-Lantamal I belawan-
MEDAN, DISWAY.ID - Sungguh di luar nalar aksi para maling bahan bakar pesawat atau avtur di Deli Serdang, Sumatera Utara, tepatnya dekat Bandara Kualanamu.
Aksi pencurian avtur milik Pertamina untuk pasokan pesawat di Bandara Kualanamu dilakukan dengan cara melubangi pipa bawah laut.
BACA JUGA:Pertamina Turunkan Harga Avtur Spesial Libur Nataru 2024/2025, Tiket Pesawat Bakal Lebih Murah
BACA JUGA:DPR Minta Pemerintah Berikan Subsidi Avtur untuk Atasi Mahalnya Tiket Pesawat Menjelang Libur Nataru
Pipa bawah laut itu dimodifikasi dengan selang khusus untuk menyedot avtur langsung ke tangki penyimpanan mereka di Pantai Dewi Indah, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara.
Aksi ini terbongkar setelah tim Fleet One Quick Response (F1QR) TNI Angkatan Laut Lantamal I Belawan menggerebek lokasi penyimpanan avtur curian di Pantai Dewi Indah, Selasa 11 Februari 2025.
TNI AL menyebut modus para maling avtur milik Pertamina yang kemudian dihubungkan dengan tangki penyimpanan.
"Jadi modus pencurian BBM milik Pertamina ini dilakukan dengan melubangi pipa bawah laut dan memasang selang yang terhubung ke tangki di gudang penampungan," kata Komandan Pos Angkatan Laut Pantai Labu, Letda Marinir Olpen Situmorang, dalam keterangannya, Kamis 13 Februari 2025.
BACA JUGA:Pertamina Patra Niaga Bantah Lakukan Praktik Monopoli Pasar Avtur di Indonesia
Dalam operasi Lantamal I Belawan bersama Pertamina, tiga pelaku berinisial AR (47), IW (31), dan H (43) ditangkap.
Para pencuri avtur itu di antaranya merupakan pengelola objek wisata Pantai Dewi Indah.
Komandan Pos Angkatan Laut Pantai Labu, Letda Marinir Olpen Situmorang, mengatakan sindikat maling avtur ini telah beroperasi sejak 2022. Bayangkan, sekali beraksi, maling ini mampu mencuri hingga 30 kilo liter (kl) avtur milik Pertamina yang menjadi kebutuhan bahan bakar pesawat di Bandara Kualanamu.
Aksi pencurian avtur milik Pertamina untuk pasokan pesawat di Bandara Kualanamu dilakukan dengan cara melubangi pipa bawah laut di Pantai Dewi Indah, Deli Serdang, Sumatera Utara dibongkar TNI AL-Lantamal I belawan-
Petugas yang menyisir lokasi kejadian turut menyita 29 tangki berkapasitas 1 kl serta dua drum berisi sekitar 220 liter avtur.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: