Walkot dan Wawalkot Tangerang Disambut Anak Sekolah Saat Arak-arakan, Sachrudin: Mereka Pemimpin Masa Depan!

Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangerang, Sachrudin - Maryono Hasan disambut anak-anak sekolah saat diarak sepulang pelantikan di Jalan Jenderal Sudirman, pada Kamis, 20 Februari 2025.-Disway.id/Candra Pratama-
TANGERANG, DISWAY.ID -- Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangerang, Sachrudin - Maryono Hasan disambut anak-anak sekolah saat diarak sepulang pelantikan di Jalan Jenderal Sudirman, pada Kamis, 20 Februari 2025.
Berdasarkan pantauan Disway.id di lokasi, anak-anak sekolah itu menyambut kedatangan Sachrudin-Maryono sambil membawa bendera merah putih yang tangkainya terbuat dari sedotan dan bendera plastik.
BACA JUGA:3 Kali Dilantik Sebagai Pemimpin di Kota Tangerang, Sachrudin Ungkap Kali ini Momen Bersejarah
BACA JUGA:Pulang Pelantikan, Sachrudin - Maryono Disambut Antusias Masyarakat Tangerang
Mereka terlihat kompak mengeremuni mobil yang ditumpagi oleh Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangerang itu. Meskipun matahari sangat menyengat, anak-anak sekolah terlihat riang dan semangat menyambut kedatangan Sachrudin-Maryono.
Berangkat dari hal itu, Sachrudin mengatakan bahwa sambutan dari anak-anak sekolah itu merupakan bentuk motivasi untuk membina mereka. Agar semangatnya menempuh pendidikan dapat terfasilitasi dengan baik.
"Mudah-mudahan dengan semangatnya anak-anak kita ya tadi menyambut, mereka menjadi pemimpin di masa depan, karena pemimpin masa depan adalah anak-anak sekarang," ujarnya kepada awak media, Kamis, 20 Februari 2025.
Menurut Sachrudin, ketika mereka antusias menyambut pemimpinnya, ada secercah harapan yang dibawa untuk pemenuhan kebutuhan hidup bahagia dan sejahtera dunia akhirat.
"Itu butuh fasilitas-fasilitas sarana dan prasarana yang memandai. Sehingga tidak ada kesulitan mereka dalam beraktifitas menempuh pendidikan," katanya.
BACA JUGA:Sachrudin - Maryono Resmi Jadi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangerang Terpilih di Pilkada 2024
Diketahui, sepulang dari pelantikan, Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangerang, Sachrudin - Maryono disambut antusias oleh masyarakat saat mereka baru keluar dari Gerbang Tol Buaran Indah sampai menuju Pusat Pemerintahan Kota (Puspemkot) Tangerang.
Melihat antusiasme masyarakat itu, Sachrudin mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat Kota Tangerang yang sudah menyambut kedatangannya bersama Maryono Hasan.
"Dinamikanya begitu luar biasa, Alhamdulillah ini bukti kegembiraan semangat untuk membangun kebersamaan kota Tangerang menuju kota yang kolaboratif, kota yang maju, berkelanjutan sejahtera dan masyarakat yang berakhlak mulia," ujarnya kepada awak media, Kamis, 20 Februari 2025.
Meski begitu, Sachrudin menyampaikan, ketika dilantik oleh Presiden Prabowo Subianto, semua prosesnya berjalan dengan lancar. Tanpa ada kendala maupun kesulitan.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: