Komunitas Honda Vario Berikan Edukasi Safety Riding Lewat Vario Eduride
Komunitas Honda Vario Berikan Edukasi Safety Riding Lewat Vario Eduride-WMS-
JAKARTA, DISWAY.ID-- Komunitas Honda Vario yang tergabung Vario160 Riders Indonesia (VIORI) Tangerang menunjukkan kontribusi positifnya lewat kegiatan ‘Vario Eduride’. Berlangsung di MIS Elmadina, Kec. Sindang Jaya, Kab. Tangerang, Sabtu 18 Mei 2025.
Para member VIORI Tangerang hadir langsung memberikan edukasi keselamatan berkendara kepada para siswa.
BACA JUGA:Vario 160 Kiki Aranxa Jadi yang Terkencang di HDC 2025 Malang, Ini Rahasianya!
Vario Eduride merupakan komitmen Main Dealer sepeda motor Honda Jakarta - Tangerang, PT Wahana Makmur Sejati (WMS) lewat Community Development dan SRP dalam memberikan edukasi sejak dini tentang pentingnya berkendara aman.
Kegiatan menjadi salah satu upaya nyata mewujudkan budaya Safety Indonesia, dengan melibatkan peran aktif komunitas sepeda motor Honda.
Mengawali perjalanan touring dengan mengunjungi Museum Benteng Heritage, Tangerang.
BACA JUGA:AHM Buka Kelas Balap Vario 160 di HDC 2025
BACA JUGA:Ulasan Lengkap Honda Vario 125: Desain, Performa, dan Efisiensi Bahan Bakar
Museum Benteng Heritage adalah museum peranakan Tionghoa pertama dan satu-satunya di Indonesia, terletak di kawasan Pasar Lama, Kota Tangerang, Banten.
Museum ini menempati bangunan berarsitektur tradisional Tionghoa yang diperkirakan dibangun pada pertengahan abad ke-17, menjadikannya salah satu bangunan tertua di Tangerang.
Puluhan member VIORI Tangerang lanjutkan hadir ke sekolah untuk berbagi ilmu seputar cara berkendara yang aman, serta pentingnya perlengkapan berkendara seperti helm dan jaket.
Edukasi disampaikan secara santai dan menyenangkan, agar mudah dicerna oleh anak-anak.
“Kami bangga terhadap member komunitas sepeda motor Honda khususnya VIORI Tangerang yang tidak hanya aktif berkegiatan, tapi juga peduli pada edukasi keselamatan.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: