Pramono Klaim Rumput Stadion Tugu Berstandar FIFA, Pakai Sintetis!

Pramono Klaim Rumput Stadion Tugu Berstandar FIFA, Pakai Sintetis!

Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung mengeklaim rumput di Stadion Sepak Bola Tugu sudah mengantongi sertifikat dari FIFA. -Cahyono-

JAKARTA, DISWAY.ID-- Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung mengeklaim rumput di Stadion Sepak Bola Tugu, Koja, Jakarta Utara sudah mengantongi sertifikat dari FIFA.

Dengan begitu kata Pramono, pertandingan sepak bola bertaraf internasional dapat digelar di Stadion Tugu.

Berdasarkan pantauan di lokasi, terlihat lapangan utama di Stadion Sepak Bola Tugu memggunakan jenis rumput sintetis.

BACA JUGA:Promosi ke Liga 3 Nusantara, Pramono Siapkan Stadion Berstandar FIFA untuk Persitara

"Rumputnya luar biasa dan sudah mendapatkan sertifikat dari FIFA. Kalau sertifikat dari FIFA ini, maka pemain internasional pun bisa bermain di tempat ini," kata Pramono di Stadion Sepak Bola Tugu pada Senin, 2 Juni 2025.

Di sisi lain tambah Pramono, revitalisasi tahap dua Stadion Sepak Bola Tugu akan kembali dilanjutkan.

Pramono mengatakan, revitalisasi Stadion Tugu dibagi dalam dua tahap. Saat ini revitalisasi sudah masuk tahap kedua.

"Hasil revitalisasi Stadion Tugu ini dibangun dengan perencanaan rancang bangun yang terdiri dari beberapa tahap pembangunan. Secara khusus dibagi menjadi dua tahap," kata Pramono di Stadion Sepak Bola Tugu pada Senin, 2 Juni 2025.

Pada tahap pertama kata Pramono, revitalisasi Stadion Sepak Bola Tugu menelan anggaran sekitar Rp79,94 miliar.

Sementara pada tahap kedua ini anggaran revitalisasi lebih besar yakni berkisar di angka Rp101 miliar.

"Pada tahap pertama, pembangunan ini Rp79,94 miliar, nanti akan segera masuk pada tahap kedua, kurang lebih Rp101 miliar," katanya.

BACA JUGA:Gibran-Megawati Sempat Berbincang di Upacara Harlah Pancasila, Muzani: Momentum Sangat Mengharukan

Pramono memastikan, biaya revitalisasi stadion kebanggaan warga Jakarta Utara tersebut tidak menggunakan anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD) DKI Jakarta.

Anggaran revitalisasi Stadion Sepak Bola Tugu menggunakan dana Koefisien Lantai Bangunan (KLB) dari pihak swasta.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads