Dedie Rachim Minta Bantuan Pramono Benahi Sistem Transportasi Kota Bogor

Dedie Rachim Minta Bantuan Pramono Benahi Sistem Transportasi Kota Bogor

Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim meminta bantuan Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung untuk ikut membenahi sistem transportasi di wilayah Kota Bogor-Disway.id/Cahyono-

JAKARTA, DISWAY.ID - Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim meminta bantuan Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung untuk ikut membenahi sistem transportasi di wilayah Kota Bogor.

Hal ini diungkapkan Dedie Rachim saat ikut meresmikan TransJabodetabek rute Bogor-Blok M di Terminal VI Blok M, Jakarta Selatan pada Kamis, 5 Juni 2025.

BACA JUGA:Pramono Perpanjang Rute Koridor 13 hingga Ciledug: Bermanfaat bagi Warga Tangerang

BACA JUGA:Sebulan Pramono Luncurkan 5 Rute TransJabodetabek, 3 Trayek Baru Segera Dibuka!

"Kami juga ingin sekali mendapatkan bantuan dari DKI untuk bisa juga memperbaiki fasilitas sarana-prasarana transportasi di wilayah Bogor Kota dan kabupaten tentunya," kata Dedie Rachim.

Dedie Rachim berharap kerja sama dalam bidang transportasi umum antara Kota Bogor dan Jakarta tidak berhenti di TransJabodetabek.

Dia ingin DKI Jakarta turut serta membenahi sarana dan prasarana transportasi umum yang ada di kota hujan tersebut.

"Kerjasamanya juga bukan hanya TransJabodetabek," ujarnya.

BACA JUGA:Pramono Luncurkan TransJabodetabek Bogor-Blok M, Target Angkut 2.000 Penumpang per Hari

Kendati demikian, Dedie Rachim bersyukur setelah sekian lama ditunggu akhirnya TransJabodetabek rute Bogor-Blok M diresmikan.

Dia berharap dengan adanya TransJabodetabek rute Bogor-Blok M, mampu mengurangi beban kendaraan pribadi di Tol Jagorawi.

"Hal ini menjadi jawaban setelah cukup lama, hampir 10 tahun ya. kenapa? Karena jalur Jagorawi ini sudah terlalu padat," ungkapnya.

Dengan adanya rute Bogor-Blok M ini diharapkan warga dapat beralih dari kendaraan pribadi ke TransJabodetabek untuk beraktivitas ke Jakarta, begitupun sebaliknya.

BACA JUGA:Saat Pramono Klaim Realisasikan 90,3 Persen dari 40 Program 100 Hari Kerja: Kita Tuntaskan!

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads