Patrick Kluivrrt Meminta Pemain Timnas Indonesia Petik Pelajaran Pasca Dicukur Habis Jepang

Patrick Kluivrrt Meminta Pemain Timnas Indonesia Petik Pelajaran Pasca Dicukur Habis Jepang

Patrick Kluivert meminta kepada para pemain Timnas Indonesia agar menjadikan pelajaran hasil dari kekalahan melawan Jepang-Dok. PSSI-

JAKARTA, DISWAY.ID -- Patrick Kluivert meminta kepada para pemain Timnas Indonesia agar menjadikan pelajaran hasil kekalahan melawan Jepang.

Timnas ndonesia baru saja ditindas oleh Jepang dengan skor 0-6 di laga penutup Kualifikasi Piala Dunia 2026 Grup C Zona Asia di Stadion Panasonic Suita, Osaka pada Selasa, 10 Juni 2026.

Untuk itu, Patrick menegaskan kepada Jay Idzes dan kawan-kawan untuk menyiapkan laga selanjutnya di round 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026..

BACA JUGA:Jairo Riedewald Beri Kode! Round 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Gerbong Terakhir, Demi Timnas Indonesia Lolos Pildun

BACA JUGA:Tangis Mees Hilgers di Ruang Ganti Usai Timnas Indonesia Terkapar di Osaka, Jay Idzes Hanya Tertunduk Lemas

"Yang terpenting sekarang saya harus melihat hasil pertandingan ini. Kami harus sama-sama belajar dan mempersiapkan diri untuk laga selanjutnya," jelas Patrick Kluivert di Jepang pada Selasa, 10 Juni 2025.

Dilain sisi, pelatih kelahiran Belanda itu mengaku kecewa melihat banyak pemain Timnas Indonesia mengalami eidera saat pertandingan.

Sebelum pertandingan, Rizky Ridho mengalami cedera hamstring, sehingga mengharuskannya absen pada pertandingan melawan Jepang.

Selanjutnya, saat pertandingan berlangsung, Kevin Diks mengalami cedera dan digantikan oleh Yakob Sayuri.

Lebih parahnya lagi, Yakob Sayuri mengalami cedera dan kemudian digantikan oleh Marselino Ferdinan.

BACA JUGA:Hasil Kualifikasi Piala Dunia Zona CONMEBOL: Kemenangan Awal Carlo Ancelotti Atas Paraguay!

BACA JUGA:Hasil Kualifikasi Piala Dunia Zona CONMEBOL: Thiago Almada Selamatkan Argentina dari Kekalahan

"Para pemain mengalami cedera dan saya harus melakukan perubahan," paparnya.

Sebagai pelatih, dia tentu saja enggan mengalami kenyataan yang tidak mengenakkan.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads