Bancassurance Week 2025: Sun Life dan Bank Muamalat Dorong Literasi Keuangan Syariah hingga ke Pelosok
Albertus Wiroyo, Presiden Direktur Sun Life Indonesia (Tengah kanan) saat kunjungan ke salah satu cabang Bank Muamalat. Kemitraan strategis antara Sun Life dan Bank Muamalat mencerminkan sinergi yang kuat dalam mendorong pertumbuhan industri keuangan syar-ist-
JAKARTA, DISWAY.ID-- Sun Life Indonesia bersama Bank Muamalat Indonesia menggelar Bancassurance Week 2025, sebuah inisiatif edukatif yang digelar serentak di 27 kantor cabang Bank Muamalat di seluruh Indonesia.
Kampanye ini tak sekadar promosi, tapi bentuk nyata dari komitmen dua institusi keuangan besar dalam memperkuat literasi, inklusi, dan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya proteksi keuangan berbasis prinsip syariah.
Dengan pendekatan kolaboratif, interaktif, dan mudah diakses, kampanye ini mengajak masyarakat untuk mengenal proteksi keuangan syariah secara lebih dekat atau langsung dari sumbernya.
BACA JUGA:Mau Liburan ke AS? Bersiap Bayar 'Visa Integrity Fee' Rp4 Juta Mulai 1 Oktober 2025
Menurut survei gabungan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan BPS pada 2024, tingkat literasi keuangan syariah memang naik drastis dari 9 persen ke 39 persen. Tapi angka ini masih tertinggal dibanding literasi keuangan konvensional yang sudah mencapai 65 persen, apalagi inklusi keuangan nasional yang menyentuh 75 persen.
Padahal, potensi pasar syariah terus tumbuh. Aset industri keuangan syariah nasional tercatat mencapai Rp2.884 triliun per Desember 2024, dengan proyeksi pertumbuhan industri asuransi syariah 6–8 persen di tahun ini.
“Kami percaya bahwa edukasi adalah pintu pertama menuju kemandirian finansial. Literasi yang belum merata ini menunjukkan bahwa upaya seperti Bancassurance Week sangat dibutuhkan,” ujar Albertus Wiroyo, Presiden Direktur Sun Life Indonesia.
“Kami ingin membawa edukasi ini langsung ke tengah masyarakat dengan cara yang menyenangkan, relevan, dan mudah diakses.”
Edukasi Langsung, Kolaborasi Nyata
Dengan tema BERSINAR: Bersama Sun Life Makin Pintar, Makin Besar, Makin Lancar, kampanye ini menyasar beragam lapisan masyarakat.
Ada tiga pendekatan utama dalam kampanye ini, di antaranya peningkatan kapabilitas tenaga pemasar bank yakni lewat pelatihan penyegaran dan konten interaktif seperti kuis harian serta kompetisi video.
BACA JUGA:WNI Dapat 'Hadiah' Visa Schengen Multi-Entry Untuk Jelajahi Benua Biru
Selanjutnya, pengalaman nasabah yang lebih bermakna. Ini lewat kegiatan langsung di cabang, termasuk edukasi, konsultasi perlindungan syariah, hadiah harian, hingga merchandise eksklusif.
Sasaran lainnya, penguatan kolaborasi strategis melalui kunjungan manajemen Sun Life ke cabang-cabang utama seperti Semarang, Surabaya, dan Makassar.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: