5 Minuman Ini Diklaim Bisa Lunturkan Lemak, Cocok Diminum Ketika Konsumsi Makanan Bersantan

5 Minuman Ini Diklaim Bisa Lunturkan Lemak, Cocok Diminum Ketika Konsumsi Makanan Bersantan

5 minuman peluntur lemak--Pixabay/appledeng

JAKARTA, DISWAY. ID - Saat lebaran Idul Fitri, biasanya begitu banyak hidangan yang terbuat dari santan. Mulai dari opor ayam hingga rendang.

Rasanya yang lezat tentu membuat seseorang terkadang merasa ketagihan, namun siapa sangka jika dikonsumsi berlebihan maka akan menimbulkan timbunan lemak.

Namun anda jangan khawatir, ternyata ada sejumlah minuman yan bisa mengurangi penimbunan lemak karena makanan bersantan.

BACA JUGA:Mudik, Masyarakat Bisa Titip Kendaraan di Polsek atau Polres

Dikutip dari PMJ NEWS, berikut adalah 5 minuman yang direkomendasikan:

1. Air Putih

Setelah tidak lagi berpuasa, sudah waktunya meningkatkan kembali konsumsi air putih untuk tubuh. Minum lebih banyak air juga dapat bermanfaat bagi lingkar pinggang dan membuat kenyang antara waktu makan serta meningkatkan jumlah kalori yang dibakar tubuh.

BACA JUGA:Ridwan Kamil Terkejut Bupati Bogor Ade Yasin Terjaring OTT KPK: 'Saya Sangat Prihatin'

Penelitian menunjukkan minum air sebelum makan dapat membuat Anda mengurangi konsumsi kalori dan menurunkan berat badan. Penelitian lain juga mendapati konsumsi air dingin dapat meningkatkan pengeluaran energi saat istirahat.

2. Teh Hijau

Beberapa penelitian telah membuktikan teh hijau dapat mengurangi berat badan dan lemak tubuh. Hasil dari 14 studi menunjukkan orang yang minum teh hijau berkonsentrasi tinggi selama 12 pekan, mengalami penurunan berat badan 0,2-3,5 kg.

Selain itu, orang yang minum teh hijau cenderung memiliki tekanan darah lebih rendah dan risiko lebih rendah terkena penyakit jantung, kanker jenis tertentu, dan diabetes.

BACA JUGA:Malam Idul Fitri, Polda Metro Jaya Larang Masyarakat Takbir Keliling

3. Kopi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: