Mobil Habis Diajak Liburan? Cek Bagian Ini Sebelum Digunakan Lagi

Mobil Habis Diajak Liburan? Cek Bagian Ini Sebelum Digunakan Lagi

Memasuki momen liburan akhir tahun, road trip dengan kendaraan pribadi menjadi pilihan banyak orang untuk bepergian ke luar kota.-dok disway-

JAKARTA, DISWAY. ID - Memasuki momen liburan akhir tahun, road trip dengan kendaraan pribadi menjadi pilihan banyak orang untuk bepergian ke luar kota.

Setelah menempuh perjalanan jauh, kondisi kendaraan perlu mendapat perhatian agar tetap aman dan nyaman digunakan ke depannya.

Perlindungan kendaraan juga penting untuk memberi rasa tenang selama berkendara. Garda Oto hadir sebagai asuransi mobil yang memberikan kemudahan layanan, termasuk saat terjadi risiko di perjalanan.

Bagi pemilik kendaraan yang menjadikan mobilnya sebagai sewa atau rental pascaliburan, pastikan polis telah disesuaikan agar perlindungan tetap optimal dan klaim dapat diproses sesuai ketentuan.

BACA JUGA:Tips Mudik Nataru Aman, Garda Oto Jamin Perlindungan 24 Jam

BACA JUGA:Selesai Konsultasi Dokter Bisa Langsung Pulang, Garda Medika Berikan Layanan Seamless melalui Express Discharge

Langkah pertama setelah road trip adalah memeriksa kondisi bodi mobil. Cek apakah terdapat baret atau penyok baru akibat perjalanan.

Jika ditemukan kerusakan, pemilik kendaraan dapat segera mengajukan klaim melalui aplikasi myGarda, kemudian melakukan survei klaim lewat fitur baru Virtual Survey, yang memungkinkan proses klaim dilakukan dari mana saja melalui video call tanpa perlu datang ke cabang.

Selanjutnya, periksa tekanan angin dan kondisi ban. Pastikan tekanan sesuai rekomendasi pabrikan serta tidak terdapat keausan, sobekan, atau puncture yang dapat memengaruhi keselamatan berkendara.

Pemeriksaan cairan kendaraan juga tak kalah penting, mulai dari air radiator, cairan rem, air wiper, air aki, hingga oli mesin agar seluruh komponen bekerja optimal.

BACA JUGA:Sambut HUT ke-30, Garda Oto Hadirkan Fitur Virtual Survey, Bisa Klaim di Mana Saja

BACA JUGA:Garda Oto Tanam 1000 Pohon Donasi Pelanggan di KBA Pulau Pramuka

Kondisi rem juga perlu diperhatikan. Pastikan kampas dan cairan rem masih dalam kondisi baik.

Jika sudah aus, segera lakukan penggantian di bengkel resmi. Selain itu, perjalanan jarak jauh dapat menurunkan kualitas oli, sehingga penggantian oli mesin disarankan agar performa mesin tetap terjaga.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads