Pembentukan Dewan Perdamaian Dunia Diklaim Bukan Tandingan PBB, Ini Kata Menlu Sugiono

Pembentukan Dewan Perdamaian Dunia Diklaim Bukan Tandingan PBB, Ini Kata Menlu Sugiono

Menteri Luar Negeri Sugiono menegaskan Indonesia tetap berpegang pada prinsip politik luar negeri non-blok dan mendorong penyelesaian damai melalui diplomasi.-disway.id/Anisha Aprilia -

Pembentukan badan ini juga merupakan tindak lanjut dari pertemuan lanjutan di Mesir, yang kemudian bermuara pada penandatanganan piagam pendirian badan tersebut.

BACA JUGA:Indonesia Jadi Presiden Dewan HAM PBB 2026, Natalius Pigai Singgung Krisis Venezuela

Dewan ini dirancang untuk menjalankan fungsi pemantauan stabilisasi, administrasi transisi, serta rehabilitasi pascakonflik secara terukur dan berkelanjutan.

Indonesia tercatat sebagai salah satu dari 20 negara founding members Board of Peace, bersama antara lain Arab Saudi, Persatuan Emirat Arab, Qatar, Yordania, Turki, Pakistan, dan Mesir.

Piagam pendirian Dewan Perdamaian Dunia tersebut telah ditandatangani langsung oleh Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto, sebagai bentuk komitmen Indonesia untuk berada di dalam proses perdamaian dan memastikan upaya internasional tetap mengarah pada kemerdekaan Palestina dan solusi dua negara.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Close Ads