JAKARTA, DISWAY.ID-- Kuasa hukum Ferdy Sambo, Arman Hanis, membenarkan sosok Damianus alias Damson yang merupakan security rumah Saguling, Duren Tiga, Jakarta Selatan. Apa katanya?
Sebelumnya beredar video seorang security rumah pribadi Ferdy Sambo di Saguling bernama Damianus yang membeberkan tabiat asli Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J.
Dia mengaku petugas keamanan rumah Ferdy Sambo sejak tahun 2020 lalu dan kenal dekat dengan Brigadir selama tiga tahun tersebut.
Dalam pengakuannya, pria yang juga disebut Damson itu mengaku pernah diajak Brigadir J pergi 'dugem' ke tempat hiburan malam di bilangan Kemang, Jakarta Selatan.
Disebutkannya bahwa Brigadir J kerap mengajak minum bersama hingga kondisi mabuk.
Bukan hanya sekadar mabuk, Brigadir J juga disebutnya kerap mengajak seorang wanita ke sebuah Hotel selepas dari tempat hiburan malam.
"Selepas kita minum itu, biasanya kita semua ke hotel. Biasanya kita ke Hotel Sotis yang ada di Kemang," ungkap Damianus.
BACA JUGA:Ferdy Sambo Merokok Usai Bunuh Brigadir J, AKBP Ari Cahya Nugraha: Wajahnya Seperti Orang Marah
BACA JUGA:Bantah Putri Candrawathi Ikut Tembak Brigadir J, Febri Diansyah: Semua Harus Mengacu ke Bukti!
"Jadi kita ke sana itu ada ceweknya yang VTA tadi, kita biasanya cuma pesan satu kamar saat kondisi mabuk," lanjutnya.
Sementara itu, kata kuasa hukum Ferdy Sambo, Arman Hanis, sosok Damianus ini benar adalah petugas keamanan atau security di rumah Saguling.
"Ini ya pegawainya," kata Arman Hanis, saat diperlihatkan video pengakuan sosok Damianus itu, Kamis 27 Oktober 2022.
Ia pun menegaskan, sosok Damianus itu memiliki nama lain bernama Damson.