JAKARTA, DISWAY.ID -- Kabar soal Capres terpilih Prabowo Subianto yang berencana akan menemui Megawati Soekarnoputri makin berhembus.
Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto mengatakan tidak mempermasalahkan jika nantinya pertemuan antara Megawati Soekarnoputri dan Prabowo Subianto dilakukan.
BACA JUGA:Bersyukur PDIP Menang Pemilu 3 kali, Hasto Singgung Abuse Of Power Jokowi
BACA JUGA:Standar dan Tidak Ada yang Krusial, Tim Pembela Prabowo-Gibran Siap Patahkan Gugatan Kubu 01 Dan 03
"Jadi kalau bertemu ya tidak ada masalah, tetapi hal-hal yang sangat fundamental tadi tetap akan dipersoalkan oleh PDIP," ujarnya saat melakukan konferensi pers di DPP PDIP dikutip pada Selasa, 26 Maret 2024.
Menurutnya, Megawati tidak memiliki persoalan dalam perspektif pribadi dengan Prabowo.
Tetapi Hasto mengingatkan, bahwa Megawati memiliki rekam jejak yang sangat luas terutama legitimasinya bersama PDIP dalam melawan rezim yang otoriter.
"Tentu saja seluruh aspek-aspek pengkhianatan terhadap konstitusi, terhadap demokrasi, terhadap kedaulatan rakyat, di dalam menunjukkan pemimpinnya akan tetap menjadi tema-tema sentral yang harus disuarakan oleh PDIP," ungkapnya.
BACA JUGA:TKN Prabowo-Gibran Resmi Daftarkan Diri Jadi Pihak Terkait Perkara PHPU
BACA JUGA:Prabowo Janji Akan Minimalisir Jumlah Korupsi di Indonesia
Lebih lanjut. Hasto menuturkan, juga tidak menutup kemungkinan antara Puan Maharani dan Prabowo Subianto melakukan pertemuan.
Karena anak dari Megawati itu merupakan Ketua DPR yang mana pasti sering melakukan komunikasi politik.
Ditambah Prabowo juga masih terikat sebagai menteri pertahanan. Pastinya jika kedua melakukan pertemuan tidak akan menjadi masalah.
BACA JUGA:Pemilu Selesai, Prabowo Usul TKN Diubah Jadi Paguyuban Gerakan Solidaritas Nasional
BACA JUGA:Dihadiri Gibran, Prabowo Hadiri Acara Buka Puasa Bersama TKN