KBRI Bern Ungkap Kabar Terbaru Proses Pencarian Eril di Sungai Aare, Terjadi Peningkatan...

KBRI Bern Ungkap Kabar Terbaru Proses Pencarian Eril di Sungai Aare, Terjadi Peningkatan...

Upaya pencarian Emmeril Kahn Mumtadz (Eril), putra sulung Ridwan Kamil di Sungai Aare, Kota Bern, Swiss. Foto: Dok. Kemlu--

BERN, DISWAY.ID - Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Bern ungkap ada informasi terbaru terkait proses pencarian putra sulung Ridwan Kamil, Emmeril Kah Mumtadz alias Eril.

Upaya pencarian terus dilakukan meskipun keluarga Ridwan Kamil telah menganggap Eril sudah meninggal dunia.

Meski begitu, keluarga Ridwan Kamil masih ingin tahu di mana lokasi keberadaan jasad Eril yang sebenarnya.

BACA JUGA: Joe Biden Dievakuasi setelah Pesawat ‘Siluman’ Satroni Rumahnya

BACA JUGA:Giliran Jerman Ogah Ekspor Suku Cadang Pesawat

Terlebih pencarian ini memakan waktu yang cukup lama, yakni sudah lebih dari satu minggu.

Kabar terbaru disampaikaan KBRI Bern terhadap perkembangan dari proses pencarian Eril di Sungai Aare.

KBRI Bern mengatakan bahwa kepolisian setempat terus melakukan penyusuran di 29 KM wilayah Sungai Aare.

"Hingga Sabtu 4 Juni 2022 sore, pencarian belum membuahkan hasil yang diharapkan," tulis pernyataan KBRI Bern dalam situs resminya.

BACA JUGA:Didepak Real Madrid, Bale Malah Tertawa Kecil Sambil Bilang Begini

BACA JUGA:Wales Akhirnya ke Piala Dunia Qatar 2022 setelah Menunggu 64 Tahun

Kemudian dijelaskan juga bahwa kondisi cuaca di Sungai Aare diperkirakan bisa terjadi hujan dan badai, terlebih di daerah sekitaran pegunungan.

Dampak yang akan ditimbulkan adalah dapat memicu tingginya volume air sungai terpanjang yang ada di Swiss tersebut.

"Metode pencarian yang terus dilakukan adalah dengan patroli perahu dan patroli darat," bunyi pernyataan itu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: