Johnson Panjaitan: Semoga Mayat Brigadir J Masih Baik, Saya Berdoa Terus..

Johnson Panjaitan: Semoga Mayat Brigadir J Masih Baik, Saya Berdoa Terus..

Harapan Kuasa Hukum Keluarga Brigadir J Jelang Otopsi Ulang-Refly Harun-YouTube Channel

JAKARTA, DISWAY.ID - Polri mengonfirmasi bahwa pihaknya akan melakukan otopsi ulang atau ekshumasi terhadap jasad Brigadir J pada Rabu, 27 Juli 2022 di Jambi.

Ekshumasi akan dilakukan tepat di lokasi pemakaman tempat di mana Brigadir J saat ini sudah dimakamkan.

Menjelang dilakukannya otopsi ulang itu, makam Brigadir J sudah beberapa hari terakhir dilakukan penjagaan ketat.

BACA JUGA:Ini Bocoran Tanggal Putri Candrawathi Diperiksa Polres Jakarta Selatan dan Polda Metro Jaya, Tapi...

BACA JUGA:Dalang 'Besar' Pembunuhan Brigadir J Belum Terungkap, Refly Harun: Dimulai dari Orang Kecil Dulu..

Makam Brigadir J dilakukan penjagaan ketat karena ada rasa khawatir jenazah Joshua bisa hilang.

"Saya yang meminta kuburan itu dijaga. Dipasangi lampu," ujar pengacara Keluarga Brigadir J, Johnson Panjaitan.

Johnson sudah bersiap melakukan agenda otopsi dan akan datang langsung ke Jambi untuk menyaksikan langsung prosesi itu.

Harapan dan doa Johnson, mayat Brigadir J saat dibongkar masih dalam keadaan utuh dan baik tanpa adanya kekurangan sedikit pun.

BACA JUGA:Permintaan Khusus Ayah Brigadir J Jelang Otopsi Ulang Jasad Anaknya, Bareskrim Polri Harus Lakukan Ini

BACA JUGA:Pesan Haru Anies Baswedan ke The Jakmania saat Launching JIS

"Semoga mayatnya masih baik. Saya berdoa terus," ucap Johnson.

Wakil ketua umum Persatuan Advokat Indonesia (Peradi) Pusat itu berharap juga akan adanya transparansi saat otopsi kedua dilakukan Rabu nanti.

"Demi transparansi. Agar banyak orang bisa ikut melihat," katanya. "Sayang sekali kalau harus dilakukan di rumah sakit," pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: