Formula 1 Seri 13 Hongaria: Bak Dejavu Posisi Podium Diisi Pembalap yang Sama Seperti Seri Perancis

Formula 1 Seri 13 Hongaria: Bak Dejavu Posisi Podium Diisi Pembalap yang Sama Seperti Seri Perancis

Formula 1 Seri 13 Hunggaria dejavu, seakan mengulangi apa yang terjadi di seri Perancis di mana podium diisi pembalap yang sama. -redbullcontentpool.com-

JAKARTA, DISWAY.ID – Seri 13 Hunggaria dejavu, seakan mengulangi apa yang terjadi di seri Perancis di mana podium diisi pembalap yang sama.

Meskipun gagal memanfaatkan pole position pertamanya, namun George Russell masih dapat menapaki kakinya di podium 3.

Sedangkan podium kedua di tempati oleh rekan satu timnya Lewis Hamilton dan podium pertama di tempati oleh Max Verstappen.

Dengan keberhasilan ini, Mercedes kembali berhasil mengulangi keberhasilannya seperti seri 12 di Perancis yang posisi yang sama.

BACA JUGA:Catat Ini Deretan Gejala 'Menopause Pria' yang Harus Diketahui, Harus Mulai Waspada Lho

BACA JUGA:Coba Redamkan Stres dengan Lakukan 4 Cara Simpel Ini Yuk

Penampilan yang luar biasa kembali di tunjukan oleh Max Verstappen yang memulai jalannya balapan dari posisi ke 10.

Dengan penuh percaya diri pembalap asal Belanda ini terus menyalip satu persatu pembalap lain.

Bahkan di lap 40 Verstappen sempat spin dan mobilnya berputar 360 derajat, namun tetap masih bisa memperbaiki posisi dan mempimpin jalannya lomba.

Nasib yang mengenaskan dialami oleh dua pembalap Ferrari, di mana dua pembalapnya yang memulai balapan dari posisi 2 dan 3 harus puas finish di posisi ke 4 dan 6.

BACA JUGA:Kebakaran Habiskan Rumah Warga di Tambora, Korsleting di Tiang Listrik Jadi Biang Bencana

BACA JUGA:2 Tahun Absen, Forum Wartawan Otomotif Kembali Gelar Touring Sambil Tambah Pengetahuan

Charles Leclerc mengungkapkan bahwa ini adalah masalah besar bagi Ferrari dalam mengejar ketertinggalan dari Red Bull.

“Hasil ini sangat mengecewakan, padahal kami telah mendapatkan performa bagus dengan menggunakan ban medium, namun begitu menganti dengan hard, semuanya berubah menjadi mimpi buruk,” tambah Leclerc.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: