Kritik Minuman Es Teh Indonesia Terlalu Manis, Pelanggan Ini Kena Somasi

Kritik Minuman Es Teh Indonesia Terlalu Manis, Pelanggan Ini Kena Somasi

Ribut-ribut soal Es Teh Indonesia yang terlalu manis memunculkan isu cukai minuman berpemanis dalam kemasan.-Instagram/ @esteh.indonesia-Instagram/ @esteh.indonesia

BACA JUGA:Cara Menghilangkan Status Online di WhatsApp, Coba Langkah Mudahnya Berikut Ini, Yuk!

Pelanggan Es Teh Indonesia Minta Maaf Usai Disomasi

Somasi yang dilayangkan PT Esteh Indonesia pun berbalas dengan klarifikasi dan permintaan maaf dari pelanggan. 

“Selamat pagi, perkenalkan saya Gandhi sebagai pemilik akun twitter @Gandhoyy yang pada berberapa hari lalu saya membuat twit yang tidak mengenakkan kepada perusahaan minuman PT Esteh Indonesia Makmur yang di mana saya mencela produk yang saya konsumsi yang menyebabkan kerugian pada perusahaan minuman terkait,” tulisnya pada Minggu, 25 September 2022.

Gandhi melanjutkan, ia meminta maaf karena telah membuat twit yang ramai diperbincangkan publik terkait salah satu produk milik Es Teh Indonesia, yaitu ‘Chizu Red Velvet’. 

Ia mengakui cuitannya menjelekkan nama produk, pemberian informasi yang keliru, kandungannya, dan nama perusahaan.

“Sekali lagi saya memohon maaf terhadap twit yang saya buat atas pencemaran nama baik PT Esteh Indonesia Makmur. Terima kasih,” kata Gandhi.

Sampai saat ini, Es Teh masih jadi trending topic lantaran banyak netizen yang menilai, tindakan dari perusahaan tersebut terlalu berlebihan sampai melayangkan somasi.

Kalau menurut pendapatmu, bagaimana, nih?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: twitter @gandhoyy

Berita Terkait

Close Ads