Shell bLU cRU Yamaha Enduro Challenge di Hambalang Bukan Sekadar kompetisi Kecepatan

Shell bLU cRU Yamaha Enduro Challenge di Hambalang Bukan Sekadar kompetisi Kecepatan

Peserta Shell bLU cRU Yamaha Enduro Challenge-Yamaha-

SENTUL, DISWAY.ID-- Yamaha yaitu Shell bLU cRU Yamaha Enduro Challenge sukses digelar di kawasan Hambalang Jungle Land, Sentul, Bogor, 1-2 Oktober 2022.

Di event enduro ini, rider profesional yang merupakan bLU cRU Pro Racer dan komunitas sebagai bLU cRU Private Racer mendapatkan kesempatan untuk berkompetisi menggunakan Yamaha WR 155 R

Kompetisi enduro yang menantang ini diikuti oleh total 59 starter. Ada tiga kelas yang dilombakan yaitu WR 155 R Advance berjarak 14 km yang diikuti rider profesional, sedangkan untuk komunitas terdapat dua kelas yakni WR 155 R Community A (11 km) dan WR 155 R Community B (8 km).

BACA JUGA:Marak Pungli di Samsat, Kakorlantas Polri: Makanya Gak Usah Nyuap Nanti Iman Petugas Rusak

Semua peserta mengikuti aktivitas ini dengan antusias dan bersemangat dalam menghadapi rintangan-rintangan di trek off road.

Penentuan peserta dari ketiga kategori tersebut melalui proses screening atau verifikasi sesuai dengan regulasi.

Kompetisi ini bukan hanya kompetisi kecepatan tetapi juga menekankan keamanan, stabilitas, efisiensi dan enjoy.

Yamaha juga menyediakan 5 area check point yang juga dilengkapi dengan tim paramedis, rescue car dan rescue team, marshal, helper dan moving helper dengan persiapan keselamatan yang cukup untuk semua peserta.

BACA JUGA:Viral Obrolan Fans Arema Desak Oknum Polisi Jangan Tembak Gas Air Mata, Videonya Heboh di Medsos

”Para pecinta bLU cRU Yamaha selalu mengikuti aktivitas terkait bLU cRU Yamaha dengan aktif dan antusias,” ujar Riyadi Prihantono, Coordinator Manager After Sales & Motor Sport PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM). 

“Kami pun rutin dan konsisten menggelar event tersebut, serta menghadirkan konsep yang baru seperti yang teranyar adalah Shell bLU cRU Yamaha Enduro Challenge menggunakan WR 155 R,” tambahnya.

Riyadi juga mengatakan, dengan adanya Shell bLU cRU Yamaha Enduro Challenge menjadi wadah bagi para pengguna WR 155 R yang juga penggemar off road untuk ambil bagian berkompetisi.

“Mereka telah merasakan keseruan berpetualang sekaligus menikmati persaingan yang terjadi di kelas masing-masing. Tentunya ini akan memberikan pengalaman tak terlupakan bagi mereka dan makin bersemangat menjadi bagian dari bLU cRU Yamaha,” ungkapnya.

BACA JUGA:Moto Guzzi New V7 Stone Custom Garapan Gearhead Monkey Garage Mejeng di Kustomfest 2022

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: