SMKN 5 PK Tangsel Juara Pertama Dayung Dragon Boat Festival 2022

SMKN 5 PK Tangsel Juara Pertama Dayung Dragon Boat Festival 2022

SMKN 5 PK Kota Tangsel mengikuti lomba dayung Dragon Boat Festival 2022.-ist-

TANGERANG, DISWAY.ID-- Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 5 Pusat Keunggulan (PK) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Provinsi Banten kembali mengukir prestasi dalam bidang olahraga. 

Kali ini, prestasi yang diukir SMKN 5 PK Kota Tangsel yaitu juara pertama pada ajang lomba "Dayung Dragon Boat Festival 2022". 

Lomba dayung tersebut digelar dalam memperingati HUT ke-14 Kota Tangsel di Setu Pondok Jagung Serpong Utara, Minggu 16 Oktober 2022. 

BACA JUGA:Ada 'Market Day Nilmatan 2022' di Sekolah Pusat Keunggulan SMKN 5 Tangsel

"Prestasi bidang olahraga dayung ini sesungguhnya adalah sesuatu yang mengejutkan bagi saya pribadi. Bagaimana tidak? Sekolah kita yang tidak memiliki sarana latihan dayung dan baru kembali mengikuti kejuaraan ini sejak absen dari tahun 2014, malah berhasil menyabet gelar juara pertama," ujar Kepala SMKN 5 PK Tangsel Rohmani Yusuf saat mengapresiasi prestasi yang diraih tim sekolah.

Ia menyebutkan piala lomba dayung yang dibawa pulang ke sekolahnya merupakan peraihan paling bergengsi di tingkat Kabupaten atau Kota.

Oleh karenanya, Rohmani Yusuf sangat berterima kasih kepada seluruh pihak yang terlibat dalam ajang lomba dayung, baik peserta lomba maupun pendukung. 

Dirinya juga mengucapkan terimakasih kepada guru dan pelatih yang telah banyak memberikan bimbingan hingga meraih juara pertama lomba dayung ini.  

BACA JUGA:Bukan Menangis, Putri Candrawathi Ucapkan Terima Kasih Usai Brigadir J Ditembak Hingga Tewas

"Juga apresiasi sebesar besarnya pada peserta lomba, Ibu Wakil Kepala Bidang Kesiswaan Yahyuni Dayati, ibu Pembina OSIS, Zakiah Derajat, maupun tim pelatih dan alumni SMKN 5 Tangerang Selatan yang telah memberikan support dan dukungannya untuk adik-adik juniornya," ucapnya, Senin 17 Oktober 2022. 

Hal senada diucapkan Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Tangsel Hamka Handaru dan memberikan ucapan selamat kepada SMKN 5 PK Tangsel yang telah meraih juara pertama. 

"Kami KONI Tangsel mengucapkan selamat kepada siswa SMN 5 Tangerang Selatan dan senantiasa mempertahankan juga meningkatkan prestasi yang telah diraih agar ke depannya nama pribadi, instansi, dan juga Kota Tangerang Selatan dapat semakin berjaya di mata dunia; khususnya pada bidang olahraga dayung," ujar Hamka Handaru.

SMKN 5 PK Tangsel meraih juara pertama setelah mengalahkan lawan-lawannya di penyisihan yaitu SMK Darul Hikmah, SMAS Muhammadiyah 25 Pamulang dan SMAN 11 Tangsel hingga berhasil masuk semi final.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: