Harga Almaz Hybrid Nyaris Setengah Miliar Rupiah, Begini Kelebihannya

Harga Almaz Hybrid Nyaris Setengah Miliar Rupiah, Begini Kelebihannya

Meskipun harga Almaz Hybrid nyaris setengah miliar rupiah, namun terdapat beberapa kelebihan yang ditawarkan oleh Wuling.-wuling-

JAKARTA, DISWAY.ID – Sempat dipamerkan dalam ajang Indonesia Electric Motor Show (IEMS) 2022 akhirnya Wuling mengumumkan harda dari Almaz Hybrid nyaris setengah miliar rupiah.

Meskipun harga Almaz Hybrid nyaris setengah miliar rupiah, namun terdapat beberapa kelebihan yang ditawarkan oleh Wuling pada mobil hybrid pertamanya ini.

Tak hanya sekedar ramah lingkungan, namun menurut Wuling, Almaz Hybrid dengan harga nyaris setengah miliar rupiah ini juga memiliki tingkat efisiensi lebih baik di banding generasi sebelumnya yaitu Wuling Almaz.

Arif Pramadana selaku Vice President Wuling Motors menjelaskan bahwa kehadiran Almaz Hybrid memperkuat komitmen pihaknya dalam menghadirkan kendaraan yang rendah emisi.

BACA JUGA:Bocor Hasil Analisis Psikologi Forensik Putri Candrawathi, Ahli: Sebenarnya Dia..

BACA JUGA:Wow! Reza Hutabarat Kepergok Rangkul Mesra Vera Simanjuntak, Isu Perjodohannya Bukan Isapan Jempol?

“Pada Almaz Hybrid merupakan perwujudan dari perpaduan antara performa yang bertenaga, fuel efficiency, dan mobilitas ramah lingkungan,” terang Arif.

“Dengan semua fitur serta penggabungan peforma dan efisiensi membuat Almaz Hybrid menjadi pilihan yang tepat bagi masyarakat Tanah Air untuk sebuah kendaraan yang menunjang mobiltas keseharian,” tambah Arif.


Prominent Hybrid Emblem di bagian belakang menjadi identitas Almaz Hybrid-wuling-

Tak hanya peforma, namun fitur yang lengkap juga disematkan pada Almaz Hybrid, mulai dari Internet of Vehicle (IoV) dan Advanced Driver Assistance System (ADAS).

Dengan demikian Almaz Hybrid merupakan varian tertinggi di keluarga Wuling Almaz dengan harga Rp470.000.000 (OTR Jakarta).

BACA JUGA:Sidang Sambo Terungkap Kesaksian Mantan Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan, 'Semua Tegang'

BACA JUGA:Berduka, Bekas Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi Diizinkan Keluar Rutan KPK Malam Hari

Almaz Hybrid dilengkapi dengan mesin bensin 2.000cc yang bertenaga 123 hp dengan torsi 168 Nm.

Sedangkan untuk mendukung peforma hybridnya, Almaz Hybrid disematkan motor listrik dengan daya 174 hp dan torsi 320 Nm serta didukung baterai berkapasitas 1,8 kWh. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: