British School Jakarta Gelar Simposium Wellbeing, Dorong Terciptanya Lingkungan yang Positif

British School Jakarta Gelar Simposium Wellbeing, Dorong Terciptanya Lingkungan yang Positif

British School Jakarta Menekankan Pentingnya Penerapan Wellbeing di Lingkungan Pendidikan Lewat Rangkaian Simposium dan Workshop-BSJ-

TANGSEL, DISWAY.ID-- British School Jakarta (BSJ) menggelar rangkaian simposium dan workshop atau seminar yang bertemakan Kesejahteraan (Wellbeing) pada 28 November hingga 2 Desember 2022 yang terbuka untuk komunitas internal BSJ maupun khalayak umum.

Seminar ini tentunya terbuka untuk yang ingin mengetahui lebih dalam mengenai konsep serta manfaat dari penerapan Wellbeing di lingkungan pendidikan. 

BACA JUGA:Pelayanan Lambat, Walikota Surabaya Eri Cahyadi Marahi Petugas RSUD Soewandhie Hingga Banting Berkas

BACA JUGA:Ngeri! Oknum Polisi Todong Senjata Api ke Telinga Santri Gegara Rumahnya Dilempari Batu, Ternyata Tak Terbukti

Dengan mengambil tema “Why Wellbeing”, rangkaian kegiatan ini dilaksanakan sepenuhnya di Kampus BSJ di kawasan Bintaro, Tangerang Selatan.

Resmi dibuka di BSJ World Theater, Simposium Wellbeing diikuti oleh lebih dari 100 peserta, dari Indonesia dan luar Indonesia.

Baik secara tatap muka maupun secara daring untuk mendengarkan paparan dari empat pakar di bidang Wellbeing yang sudah memiliki reputasi mendunia.

BACA JUGA:Wuling Serahkan Donasi Pada Penyintas Gempa Cianjur, Dapur Umum dan Ambulans Siap Layani Warga

BACA JUGA:Menohok! Komjen Agus Tantang Balik Sambo Bongkar BAP Terkait Dugaan Kasus Tambang Ilegal di Kaltim: Saya Belum Lupa Ingatan

Seperti Peter Senge (Center for Systems Awareness & MIT), Mette Boell (Center for Systems Awareness & MIT), Sue Langley (The Langley Institute), serta David Bott (The Wellbeing Distillery). 

Selama seminggu penuh ini, keempatnya juga akan membimbing serta menjadi fasilitator bagi peserta yang mengikuti pelatihan dan workshop, untuk mendukung dan mendorong terciptanya ruang inklusif.

Dimana para kaum muda, dalam hal ini murid, merasa aman dan nyaman, yang tentunya tidak luput dari peran penting orang tua dan para pendidik mereka.

BACA JUGA:Bahaya Minum Air Putih Terungkap yang Disinyalir Tewaskan Bruce Lee

BACA JUGA:Mengejutkan! India Gratiskan Operasi Ganti Kelamin Bagi Transgender di Semua Rumah Sakit

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: