Ratusan Calon Samanera Ikuti Prosesi Tudong, Jalan Kaki dari Candi Mendut ke Borobudur

Ratusan Calon Samanera Ikuti Prosesi Tudong, Jalan Kaki dari Candi Mendut ke Borobudur

Para calon Samanera menjalani prosesi Tudong dengan jalan kaki dari Candi Mendut ke Borobudur.-kemenag RI-

MAGELANG, DISWAY.ID-- Ratusan Peserta Pabbajja Samanera Sementara atau calon Samanera mengikuti prosesi Tudong.

Dalam mengikuti prosesi Tudong ini, para calon Samanera tersebbut jalan kaki dari dari Candi Mendut ke Candi Pawon dan dilanjutkan ke Candi Borobudur, Magelang, Jawa Tengah.

Prosesi Tudong atau Prosesi Dutanga yaitu jalan bermeditasi dengan merenungkan sifat-sifat luhur dari Sang Buddha Gautama.

BACA JUGA:Cair, Cek Sekarang Insentif Guru Non PNS Tahap II Rp 1,425 Juta, Berikut Ini Caranya

BACA JUGA:Piala AFF 2022: Shin Tae-yong Rotasi Pemain Jelang Laga Indonesia vs Brunei Darussalam Besok

Ketua Panitia Penyelenggara, Fatmawati berharap para Pabbajja Samanera mendapatkan pencerahan dalam menjalani Tudong, Sabtu 24 Desember 2022.

“Semua Samanera yang telah mengikuti semoga mendapatkan pencerahan di dalam hati dan batin mereka meningkatnya keyakinan terhadap Buddha, Dhamma, dan Sangha," ujarnya.

Ia mengharap para Pabajja Samanera juga mendapatkan pelajaran sebagai seorang murid Sang Buddha agar dapat merefleksikan sifat-sifat luhur dari Sang Buddha.

Prosesi Tudong diakhiri dengan tabur bunga yang harum dan wangi oleh umat, kepada semua peserta Pabbaja Samanera.

Direktur Pemasaran Pelayanan dan Pengembangan Usaha TWC Hetty Herawati mengapresiasi inisiatif dan kerja keras Majelis Agama Buddha Mahanikaya Indonesia bersama Sekolah Tinggi Agama Buddha Negeri (STABN) dan elemen masyarakat, dalam menggelar acara ini.

“Acara ini yang pertama kali dengan jumlah Samanera 500 orang. Bahkan, ada juga peserta dari manca negara. Otomatis ini juga meningkatkan promosi terhadap Candi Borobudur, dan yang kami hargai adalah melibatkan masyarakat sekitar,” ungkapnya.

BACA JUGA:Lowongan! 49.549 Formasi PPPK Resmi Tersedia di Kemenag, Cek Syarat dan Pendaftarannya

BACA JUGA:Pj Gubernur Baru Saja Pulang, Fadli Zon Datang di Rumah Duka Ridwan Saidi

Hetty Herawati yakin Borobudur akan semakin memberikan banyak manfaat ekonomi sosial bagi komunitas sekitar candi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: