Polisi Berikan Trauma Healing Korban Kebakaran Depo Pertamina

Polisi Berikan Trauma Healing Korban Kebakaran Depo Pertamina

Situasi penanganan korban kebakaran Depo Pertamina Plumpang di RSUD Koja-Istimewa-

JAKARTA, DISWAY.ID - Trauma healing akan diberikan kepada para korban kebakaran depo Pertamina Plumpang, Jakarta Utara.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan trauma healing akan diberikan pihak Polres Metro Jakarta Utara.

"Kegiatan ini merupakan wujud perhatian Polri bagi warga yang merasa trauma saat musibah terjadi," katanya kepada awak media, Sabtu 4 Maret 2023.

BACA JUGA:Para Saksi dan CCTV Kebakaran Depo Pertamina Diperiksa Polisi

Diungkapkannya, tim trauma healing telah disebar ke seluruh posko-posko pengungsian.

"Semua warga yang berada di posko-posko pengungsian menjadi sasaran tim trauma healing Polres Metro Jakarta Utara." tandasnya.

Sebelumnya, Polisi saat ini sedang dalami kasus kebakaran depo Pertamina Plumpang, Jakarta Utara.

BACA JUGA:Kebakaran Depo Pertamina, 15 Orang Meninggal Dunia, 2 Teridentifikasi

BACA JUGA:Kapolri: 15 Jenazah Korban Kebakaran Depo Pertamina Dibawa Ke RS Polri Untuk Identifikasi
Kapolri, Jenderal Listyo Sigit mengatakan kini pihaknya mendalami darimana api awalnya berasal.

"Nah tentunya untuk mencari tahu sumber apinya ini masih dilakukan pendalaman," katanya kepada awak media di lokasi, Sabtu 4 Maret 2023.

Beberapa saksi dan rekaman CCTV diperiksa saat ini untuk mencaritahu awal mula kebakaran.

"Saat ini masih kita lakukan pemeriksaan saksi-saksi CCTV dan hal-hal yang kita perlukan yang sifatnya sangat teknis," tuturnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: