Cerita Jokowi, Pusing 2 Pekan Urus Bola : Aduh, Pusing Betul Ngurusi Sepak Bola Itu

Cerita Jokowi, Pusing 2 Pekan Urus Bola : Aduh, Pusing Betul Ngurusi Sepak Bola Itu

Jokowi saat memberikan sambutan dalam acara Silaturahmi Ramadan yang digelar oleh PAN di Kantor DPP PAN, Jakarta, Minggu 2 April 2023. -Tangkapan layar/PAN Tv-

JAKARTA, DISWAY.ID-Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengaku pusing selama 2 pekan mengurusi masalah sepak bola, dalam hal ini Piala Dunia U-20

"Urusan bola ini memang pusing saya dua minggu ini gara-gara bola, pusing, betul," kata Presiden Jokowi saat memberikan sambutan dalam acara Silaturahmi Ramadan yang digelar oleh PAN di Kantor DPP PAN, Jakarta, Minggu 2 April 2023. 

Seperti diketahui, FIFA belum lama ini mencoret Indonesia sebagai Tuan Rumah Piala Dunia U-20. 

BACA JUGA:Ma'ruf Amin : FIFA Melihat Potensi Indonesia, Saya Dengar FIFA Akan Berkantor di Jakarta

Jokowi mengungkapkan, ada proses panjang sehingga Indonesia bisa ditetapkan sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.

Menurut Jokowi, bukan hal gampang untuk bisa menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20. 

"Sulitnya, sangat sulit sekali untuk bisa menjadi tuan rumah itu. Yang mengajukan bukan 1, 2, 3 negara. Puluhan negara mengajukan dan kita juga ikut mengajukan. Lobi sana, lobi sini, menyampaikan apa kesiapan infrastruktur dan fasilitas fasilitas kita. Akhirnya terakhir 3 negara dan kita dipilih," cerita Jokowi. 

BACA JUGA:Erick Tohir Ungkap Hasil Pertemuan Dengan Presiden FIFA, Indonesia Masih keluarga FIFA

Pemerintah, lanjut Presiden Jokowi, sudah menyiapkan infrastruktur selama tiga tahun agar Indonesia dapat menyelenggarakan Piala Dunia U-20 pada 20 Mei hingga 11 Juni 2023 di enam provinsi.

"Kita menyiapkan 3 tahun, lapangannya dicek, diperbaiki, dicek lagi, diperbaiki, dicek lagi, tidak semudah itu dan saat kita menandatangani country host guarantee, di situ sudah tercantum semuanya apa-apa yang harus kita komitmenkan dan kita tanda tangan," lanjutnya. 

BACA JUGA:Erick Thohir Bongkar Alasan FIFA Cabut Status Indonesia Sebagai Tuan Rumah Piala Duni U-20: Banyak yang..

Demikian halnya dengan provinsi dan kota yang ditunjuk sebagai penyelenggara. Kata Jokowi, juga ikut menandatangani dokumen tersebut, 

"City host commitment, tanda tangan, tanda tangan, ada semuanya, " sambungnya. 

Meski begitu Jokowi mengaku telah menerima keputusan FIFA, (Indonesia batal jadi tuan rumah Piala Dunia U-20) sebagai bagian dari ketetapan Allah SWT. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait