Kemenhub: Bus Mudik Angleb 2023 Wajib Lolos Pemeriksaan Rampcheck
petugas yang melakukan rampcheck nantinya akan memberikan pelaporan secara realtime pada website MitraDarat-Kemenhub-
BACA JUGA:Bagaimana Cara Kerja Mesin 4 Tak? Begini Tahapan Siklusnya
"Bus yang telah lolos rampcheck akan ditempeli stiker khusus inspeksi keselamatan LLAJ. Kami mengimbau kepada masyarakat yang akan melakukan perjalanan mudik Lebaran agar memilih armada yang telah berstiker khusus itu," terangnya.
Pitra juga menjelaskan bahwa berdasarkan hasil temuan petugas rampcheck di lapangan, didapatkan mayoritas kendaraan tidak laik antara lain disebabkan pertama administrasi perizinannya habis masa berlaku.
BACA JUGA:Inilah 5 Cara Meredakan Sakit Gigi dengan Pijatan Refleksi, Pahami Titik-titiknya, Reda Seketika!
Kedua, beroperasi tidak sesuai jenis pelayanan angkutan, misalnya angkutan pariwisata digunakan trayek AKAP (Antar Kota Antar Provinsi) dan AJAP (Antar Jemput Antar Provinsi).
Ketiga masa berlaku uji berkala habis; dan terakhir kekurangan pemenuhan persyaratan teknis dan laik jalan.
"Kami berharap masyarakat memilih bus yang sudah ditandai dengan stiker khusus. Artinya bus tersebut telah melewati serangkaian uji kelayakan," tukasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: