Imbas Lisensi Miss Universe Dicabut, Poppy Capella Bakal Lapor Polisi?

Imbas Lisensi Miss Universe Dicabut, Poppy Capella Bakal Lapor Polisi?

Poppy Capella mengaku tak tahu ada body checking di Miss Universe Indonesia, ancam laporkan balik penyebar berita bohong.-Instagram Poppy Capella -

JAKARTA, DISWAY.ID - Polemik skandal dugaan pelecehan seksual dalam kontes kecantikan Miss Universe Indonesia masih jadi sorotan publik.

Imbasnya, pihak Miss Universe Global membatalkan lisensi Miss Universe Indonesia yang dipegang Poppy Capella lewat perusahaannya PT Capella Swastika Karya.

"PT Capella Swastika Karya juga tidak akan memegang lisensi Miss Universe Malaysia 2023 dan tidak akan diperpanjang kontrak tambahan dari organisasi kami. Kami akan membatalkan Miss Universe Malaysia 2023,” tulis organisasi Miss Universe melalui Instagram pada Minggu, 13 Agustus 2023. 

Sementara, National Director Miss Universe Indonesia, Poppy Capella, membantah terlibat dalam dugaan skandal pelecehan seksual dalam gelaran miss universe Indonesia 2023.

BACA JUGA:Simak! Daftar Bansos yang Cair Agustus 2023, Ada BLT Hingga Uang Pendidikan

BACA JUGA:Raih Double Winner di ARRC 2023, Mandalika, Herjun AF Persembahkan Untuk Indonesia

Sebaliknya, ia justru menduga ada yang sengaja hendak merebut izin penyelenggaraan Miss Universe yang dimilikinya. 

Berikut informasi selengkapnya.

Poppy Capella Duga Ada yang Ingin Rebut Izin Penyelenggaraan

Poppy Capella menyebut isu dugaan pelecehan seksual dalam Miss Universe Indonesia 2023 terkesan terstruktur dan masif, sehingga menduga ada yang hendak merebut izin penyelenggaraan yang dimilikinya.

"Sangat jelas pemberitaan yang ada dibuat sedemikian rupa dan bersyukur dengan maksud menekan saya dan menciptakan image yang negatif tentang Miss Universe Indonesia," ujar Poppy dalam keterangannya di akun Instagram Miss Universe Indonesia, dikutip pada Senin, 14 Agustus 2023.

BACA JUGA:Viral Sunscreen dengan Klaim SPF Palsu, Ini Tips Memilih Tabir Surya Menurut Ahli: Makin Tinggi, Makin Kental

BACA JUGA:Profil Lengkap Fabienne Nicole: Pemenang Miss Universe Indonesia 2023 yang Dituduh Suap Rp5 Miliar

Tidak hanya itu, Poppy juga mengaku telah mengantongi bukti-bukti adanya dugaan pihak yang hendak merebut lisensi atau izin Miss Universe Indonesia yang dimilikinya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads