Tarif Kereta Cepat Whoosh Bakal Dipatok Rp 250 Ribu - Rp 350 Ribuan

Tarif Kereta Cepat Whoosh Bakal Dipatok Rp 250 Ribu - Rp 350 Ribuan

Tampilan eksterior Kereta Cepat WHOOSH di Stasiun Halim, Senin, 2 Oktober 2023-Sekretariat Presiden -

JAKARTA, DISWAY.ID-- Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah meresmikan operasional Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB) "Whoosh", Stasiun KCJB Padalarang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Senin siang, 2 Oktober 2023.

Bagi masyarakat yang ingin menggunakan transportasi massal, saat ini masih dikenakan tarif gratis.

Tarif gratis layanan kereta api berkecepatan tinggi pertama di Indonesia dan Asia Tenggara tersebut, diperpanjang hingga pertengahan Oktober 2023.

BACA JUGA:Bangga, Jokowi Anggap Kereta Cepat 'Whoosh' Tandai Modernisasi Transportasi Massal di Indonesia

Nanti, tarif yang akan dikenakan untuk menaiki 'Whoosh" ini yaitu antara Rp 250 ribu sampai Rp 350 ribuan.

"Untuk tarif segera kita putuskan. Tapi kurang lebih antara Rp250 ribu hingga Rp350 ribu, kurang lebih," ujar Jokowi usai peresmian. 

Jokowi mengatakan, yang terpenting saat ini dalam pengelolaan kereta cepat adalah pelayanan yang cepat dan fungsi dari moda transportasi.

"Yang paling penting rakyat dilayani dengan baik dengan cepat dan fungsi transportasi bukan untung dan rugi," katanya.

Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan memastikan bahwa biaya perjalanan dengan Whoosh akan tetap gratis hingga pertengahan Oktober 2023.

BACA JUGA:Jokowi Resmikan Kereta Cepat, Jarak Tempuh Jakarta- Bandung 30 Menit!

"Hingga pertengahan Oktober, pengoperasian tetap gratis," katanya.

Peresmian ini berlangsung pada pukul 09.00 WIB di Peron 3 & 4 lantai 3 Stasiun KCJB Halim dan ditandai dengan penekanan tombol sirine oleh Presiden.

Setelah peresmian, Presiden Jokowi beserta Ibu Negara Iriana Joko Widodo dan rombongan berangkat menuju Stasiun Tegalluar, Kabupaten Bandung, menggunakan rangkaian Whoosh bernomor G3501 di peron 3.


Presiden Jokowi meresmikan Kereta Cepat WHOOSH di Stasiun Halim, Senin, 2 Oktober 2023-Sekretariat Presiden -

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: