Cak Imin Tidak Takut dan Yakin Menang Meskipun Gibran Jadi Cawapresnya Prabowo
Bacapres Anies Baswedan dan Bacawapres Abdul Muhaimin Iskandar atau Cak Imin-Istimewa-
"Saya tidak merasa khawatir apapun karena semua punya kans dan kelebihan masing masing, tinggal rakyat silakan menilai dan memutuskan 14 Februari,” tandasnya.
BACA JUGA:Hamas Hancurkan Tank Israel di Perbatasan Pasca 13 Masjid di Gaza dan Tepi Barat Hancur Dibom
BACA JUGA:Belum Puas Dengan Tijjani Reijnders, AC Milan Incar Ismail Yuksek dari Fenerbahce
Sebagaimana diketahui, bacapres Prabowo Subianto resmi menggandeng Gibran Rakabuming Raka untuk menjadi bakal cawapres yang mendampinginya di Pilpres 2024.
"Kita telah berembuk secara final, secara konsensus seluruhnya sepakat mengusung Prabowo Subianto sebagai calon presiden Koalisi Indonesia Maju untuk 2024-2029 dan Saudara Gibran Rakabuming Raka sebagai calon wakil presiden dari Koalisi Indonesia Maju," kata Prabowo di kediamannya, Jakarta Selatan, Minggu, 22 Oktober 2023.
Lebih jauh, dengan tegas Prabowo menuturkan dengan pengumuman resminya tersebut tak ada yang perlu ditanyakan lagi mengenai keputusan tersebut.
Ia menerangkan, putusan ini merupakan konsensus dari ketua partai yang bergabung dengan KIM.
“Tidak perlu ada yang ditanyakan lagi ini keputusan, afirmasi bulat dan konsensus dan kita siap maju untuk Indonesia Maju,” ucap dia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: