Yusril Ihza Mahendra Bakal Resmi Dilantik jadi Menkopolhukam Baru Gantikan Mahfud MD Hari Senin? Klarifikasi Tegas Dilontarkan

Yusril Ihza Mahendra Bakal Resmi Dilantik jadi Menkopolhukam Baru Gantikan Mahfud MD Hari Senin? Klarifikasi Tegas Dilontarkan

Viral Rumor Yusril Ihza Mahendra Gantikan Mahfud MD jadi Menkopolhukam-@Yusrilihza_M/Kemenko Polhukam-Twitter

JAKARTA, DISWAY.ID - Viral kabar Yusril Ihza Mahendra akan masuk sebagai kandidat terkuat untuk menggantikan Mahfud MD sebagai Menkopolhukam RI.

Rumor itu bermula dari adanya kabar bahwa akan ada sejumlah menteri Kabinet Indonesia Maju yang akan direshuffle oleh Presiden Jokowi.

Jadi, dari rumor tersebut menteri yang akan direshuffle disebut yang menjadi anggota PDIP, satu koalisi dengan PDIP dan, memiliki sikap politik berbeda dengan Jokowi.

BACA JUGA:Didatangi Gibran, Yusril Ihza Mahendra Nyatakan Komitmennya

Beberapa nama yang masuk ke dalam rumor reshuffle kabinet yakni ada Menko Polhukam Mahfud MD, Menteri Sosial Tri Rismaharini, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, dan Menpan RB Azwar Anas.

Selain itu ada juga Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly dan Menteri PPPA I Gusti Ayu Bintang yang dikaitkan ke dalam rumor reshuffle kabinet.

Kemudian nama Yusril Ihza Mahendra disebut-sebut bakal menggantikan Mahfud MD sebagai Menkopolhukam.

Menariknya lagi, ada nama Agus Harimurti Yudhoyono, Fahri Hamzah, dan Ridwan Kamil yang dikabarkan bakal masuk senagai reshuffle kabinet Jokowi.

BACA JUGA:Polri Juga Terbitkan SKCK untuk Yusril Ihza Mahendra dan Erick Thohir, Buat Pilpres?

Meski demikian tidak disebutkan secara jelas posisi menteri apa yang diemban masing-masing tokoh besar tersebut.

Lebih lanjut, kabarnya Yusril Ihza Mahendra akan dilantik sebagai Menkopolhukam pada hari Senin, tapi tidak dijelaskan pada tanggal berapa.

YUSRIL IHZA MAHENDRA LONTARKAN KLARIFIKASI TEGAS


Pakar Hukum Tata Negara, Yusril Ihza Mahendra-Intan Afrida Rafni-

Yusril menjawab adanya kabar bahwa namanya bakal masuk sebagai Menkopolhukam menggantikan Mahfud MD.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: