Jersey Lionel Messi di Piala Dunia 2022 Bakal Dilelang, Minat Kaos dengan Harga Mulai Rp 153 Miliar?

Jersey Lionel Messi di Piala Dunia 2022 Bakal Dilelang, Minat Kaos dengan Harga Mulai Rp 153 Miliar?

Lionel Messi disebut menjuarai Piala Dunia Qatar 2022 sudah direncanakan-PSG-Berbagai sumber

JAKARTA, DISWAY,ID-- Minat kaos ‘jersey’ atau kostum yang dipakai Lionel Messi di Piala Dunia 2022 Qatar? Perusahaan lelang, Sotheby’s, akan melelangnya loh.

Perusahaan lelang yang berbasis di New York itu, akan melelang jersey Messi pada 30 November dan 14 Desember 2023.

Diperkirakan satu jersey yang dipakai Messi dalam laga final Piala Dunia 2022 di Qatar itu mulai ditawarkan Rp 153 miliar.

BACA JUGA:Persaingan Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo Telah Berakhir, La Pulga: Era Baru Erling Haaland dan Kylian Mbappé

BACA JUGA:12 Madrasah Aliyah Ini Masuk 100 Sekolah Terbaik Versi Nilai UTBK 2022, MAN IC Serpong Peringkat 1 Nasional

Dari hasil lelang, nantinya akan disumbangkan ke Proyek UNICAS, yang didukung Rumah Sakit Anak Sant Joan de Déu Barcelona.

Sumbangan tersebut di bawah pengelolaan Leo Messi Foundation yang khusus penuhi kebutuhan anak-anak yang menderita penyakit langka.

“Piala Dunia FIFA 2022 berdiri sebagai salah satu peristiwa terbesar dalam sejarah olahraga, secara intrinsik terhubung dengan perjalanan heroik Messi dan kukuhkan statusnya sebagai pemain terhebat sepanjang masa,” kata Brahm Wachter, Kepala Koleksi Modern Sotheby.

Selain jersey yang dipakai dalam laga final oleh Messi, Sotheby`s juga melelang 5 jersey lainnya. 

“Penjualan enam kaus ini merupakan peristiwa monumental dalam sejarah lelang, yang memberikan koneksi kepada penggemar dan kolektor terhadap pencapaian puncak Messi.”

BACA JUGA:Briptu Renita Jadi Polwan Terbaik PBB 2023, Ini Misinya di Luar Negeri

BACA JUGA:Bahasa Indonesia Jadi Bahasa Resmi Sidang Umum UNESCO

Enam kaos itu dari tujuh kaus babak pertama, termasuk yang dikenakan Messi dalam pertandingan terakhir dramatis lawan Prancis, yang berakhir dengan adu penalti setelah bermain imbang 3-3. 

2 gol Messi mengantarkan kemenangan Argentina di Stadion Lusail dan meraih Piala Dunia ketiganya.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads