Breaking! Gempa Bumi Berkekuatan M 6,9 Guncang Keerom Papua

Breaking! Gempa Bumi Berkekuatan M 6,9 Guncang Keerom Papua

Gempa Besar Keerom Papua Berkekuatan M 6.9-@infoBMKG-Twitter

JAKARTA, DISWAY.ID - Breaking news! Baru saja terjadi gempa bumi cukup besar di Kabupaten Keerom, Papua.

Gempa bumi Keerom, Papua itu terjadi pada hari ini, Selasa 28 November 2023 sekira pukul 04.46 dini hari WIB.

Kekuatan gempa di Kabupaten Keerom, Papua yakni magnitudo (M) 6,9 dengan kedalaman gempa 10 Km.

BACA JUGA:Info Gempa Bumi Guncang Sarmi Papua, Berkekuatan M 4,3

Menurut laporan BMKG, pusat gempa Keerom, Papua berada di 360 km tenggara Keerom.

Selain itu gempa terjadi dengan titik koordinat 3,39 Lintang Selatan, 144,01 Bujur Timur.

BMKG menegaskan bahwa informasi gempa ini sangat mengutamakan kecepatan.

"Sehingga hasil pengolahan data belum stabil dan bisa berubah seiring dengan kelengkapan data," tulis akun Twitter X @InfoBMKG.

BACA JUGA:Gempa Dangkal di Padang, Apa Pemicunya? BMKG Beri Penjelasan

Hingga artikel ini terbit, masih belum jelas apakah ada korban jiwa atau tidak, dan belum juga diketahui bagaimana dampak yang dihasilkan dari gempa ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads