Prabowo Subianto Singgung Usung Anies Nyagub DKI saat Debat Capres Pertama

Prabowo Subianto Singgung Usung Anies Nyagub DKI saat Debat Capres Pertama

Calon Presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto sindir Calon Presiden nomor urut 1, Anies Baswedan saat debat pertama Capres yang diadakan di Gedung KPU, Jakarta Pusat.-Istimewa/Rafi Adhi Pratama-

JAKARTA, DISWAY.ID - Calon Presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto sindir Calon Presiden nomor urut 1, Anies Baswedan saat debat pertama Capres yang diadakan di Gedung KPU, Jakarta Pusat.

Ketika debat, Prabowo Subianto mengatakan Anies Baswedan berlebihan berbicara tidak berjalannya demokrasi.

"Mas Anies, mas Anies, saya berpendapat mas Anies ini agak berlebihan, mas Anies mengeluh tentang demokrasi ini dan itu mas Anies dipilih Gubernur DKI menghadapi pemerintah yang berkuasa," katanya saat debat pertama, Selasa 12 Desember 2023.

BACA JUGA:Debat Capres, Anies Singgung Tewasnya Harun Al Rasyid Saat Ricuh Pilpres 2019 dan Mega Suryani Korban KDRT yang LP-nya Ditolak Polisi

BACA JUGA:Saling Tunjukan Kekompakan, Para Capres Lakukan 'Tos' dengan Cawapresnya

"Saya yang mengusung bapak, kalau demokrasi tidak berjalan tidak mungkin anda jadi Gubernur, kalau Jokowi diktator gak mungkin anda jadi Gubernur saya oposisi, anda ke rumah saya, kita oposisi anda menang," lanjutnya.

Diketahui, hari ini debat pertama diadakan Komisi Pemilihan Umum (KPU) antar Calon Presiden jelang Pemilu 2024.

Ketiga Capres tampak datang bersama Cawapresnya.

BACA JUGA:Debat Capres Pertama, Anies Baswedan Sindir Kasus Harun Al-Rasyid

BACA JUGA:Anies Sebut Banyak Aturan di Indonesia Ditekuk Oleh Kepentingan Kekuasaan

Ketiga paslon datang sebelum pukul 19.00 WIB.

Ketiga pasangan calon (Paslon) tersebut tiba diwaktu yang berbeda-beda, yakni yang tiba terlebih dahulu adalah Paslon nomor urut 3, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD pada pukul 18.11 WIB.

Mereka berdua tiba bersamaan di lokasi dengan menggunakan pakaian kemeja lengan panjang bewarna putih yang bertuliskan Ganjar-Mahfud di bagian dada sebelah kanan dan celana panjang bewarna hitam.

Untuk Ganjar Pranowo sendiri, dia hadir dengan ditemani oleh istrinya, yaitu Siti Atiqoh Supriyanti.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads