Ricuh, Pj Gubernur Papua Terkena Lemparan Batu Saat Mengawal Jenazah Lukas Enembe

Ricuh, Pj Gubernur Papua Terkena Lemparan Batu Saat Mengawal Jenazah Lukas Enembe

Mantan Gubernur Papua Lukas Emnembe meninggal dunia di RDPAD Jakarta pada pukul 10.00 WIB. -Tangkapan layar X @jayapuraupdate-

SENTANI, DISWAY.ID-- Jenazah mantan Gubernur Lukas Enembe telah sampai di SENTANI, Papua untuk selanjutnya dimakamkan ke Koya Tengah, Distrik Muara Tami, Kota Jayapura.

Menjelang prosesi pemakaman, Jenazah Lukas Enembe dibawa ke STAKIN GIDI Sentani, Kamis 28 Desember 2023 ini.

Masyarakat dan pelayat tampak mengantarkan jenazah. Namun di tengah pengantaran jenazah, terjadi kericuhan.

BACA JUGA:KPK Stop Pengusutan Kasus Korupsi Usai Lukas Enembe Meninggal Dunia

Penjabat (Pj) Gubernur Papua, Ridwan Rumasukun yang turut mengawal jenazah Lukas Enembe terkena lemparan batu massa saat terjadi kericuhan tersebut.

Sejumlah orang yang bersama mengantar Jenazah Lukas Enembe, melempar batu ke arah pengawalan.

Ridwan Rumasukun luka-luka terkena lemparan batu hingga dievakuasi dari lokasi pengantaran jenazah.  

Sejumlah kendaraan rusak dalam kericuhan.

Informasi yang dihimpun, Ridwan terkena lemparan batu pada bagian kepala, tepatnya pada pelipis kiri.

Dari video beredar, Ridwan diamankan sejumlah warga dan dibawa ke rumah sakit yang terdekat.

"Kasihan pak Rumasukun pecah kepala," ucap seorang pria dalam video yang beredar itu.


Penjabat Gubernur Papua Ridwan Rumasukun (kanan).-Tangkapan layar-

BACA JUGA:Polda Papua Siap Amankan Kedatangan Jenazah Lukas Enembe

Selain Ridwan, seorang Prajurit TNI atas nama Prada Nababan terkena lemparan batu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: