Andre Taulany Abaikan Somasi Eks Gitaris Stinky, Unggah Video dengan Part Terakhir Lagu Mungkinkah

Andre Taulany Abaikan Somasi Eks Gitaris Stinky, Unggah Video dengan Part Terakhir Lagu Mungkinkah

Andre Taulany Abaikan Somasi Eks Gitaris Stinky, Unggah Video dengan Part Terakhir Lagu Mungkinkah-tangkapan layar-

Jadi lagu yang diputar atau dinyanyikan untuk kepentingan komersil harus membayar royalti. Namun, Ndhank merasa performing right yang dibayarkan Stinky kepadanya nilainya sangat kecil.

Irwan pun tak ambil pusing dengan somasi yang dilayangkan Ndank terkait pelarangan Stinky membawakan lagu ‘Mungkinkah.’ 

BACA JUGA:Metallica Sukses Guncang Arab Saudi, Mainkan 16 Lagu di Konser Musik Soudstrom

Karena menurutnya selama ini Stinky sudah melakukan kewajibannya terhadap Ndank selaku pencipta lagu ‘Mungkinkah.’

“‘Mungkinkah’ itu terdaftar di publisher atas nama Irwan dan Ndank penciptanya,” ungkap Irwan.

 “Jadi saya abaikan hal itu enggak masalah. Sudah dapat double dia dari lembaga kolektif royalti seperti KCI (Karya Cipta Indonesia) dia sudah dapat. Dan dari Stinky juga punya kebijakan untuk membagi kepada Ndhank,” tukasnya.

Alasan Ndank Larang Andre Taulany dan Stinky Bawakan lagu ‘Mungkinkah’

Ndank Surahman Hartono terpaksa melarang Andre Taulany dan Stinky membawakan lagu ciptaannya itu karena dorongan dari penggemar dan teman-teman musisi lainnya. 

Ndank mengaku sudah mencoba menghubungi Andre Taulany, tetapi tak mendapat jawaban. 


Andre Taulany Disomasi Gitaris Stinky, Dilarang Bawakan Lagu 'Mungkinkah'-X/@ugieeeee-

“Sebenarnya bukan masalah uang, tapi enggak munafik itu ada uang ada nilai sebetulnya. Kenapa saya ada video somasi itu karena saya sudah mencoba WhatsApp Andre dan telepon. Tidak ada direspons sama sekali, dijawab pun enggak,” ujar Ndank melalui pesan suara, baru-baru ini.

“Dari Stinky saya sempat membicarakan bahwa performing rights, tapi Stinky menberikan kewajibannya di luar ekspektasi saya dengan nilai yang sangat kecil,” tuturnya. 

Ndank juga sempat bernegosiasi ulang mengenai pembayaran itu pada Stinky, tetapi tak mencapai kesepakatan. 

BACA JUGA:Pertama di Indonesia, Inara Rusli Dapat Royalti 4 Lagu Virgoun, Ini Alasannya

“Saya berunding dengan teman-teman musisi itu sih enggak masuk akal kalau mereka kasih setiap event segitu. Akhirnya setelah saya negoisiasi, tidak ada kesepakatan dan akhirnya memberanikan diri untuk membuat video somasi itu,” jelasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: