Kontrak Shin Tae-yong Resmi Diperpanjang Usai Timnas Indonesia Lolos 16 Besar Piala Asia 2023?

Kontrak Shin Tae-yong Resmi Diperpanjang Usai Timnas Indonesia Lolos 16 Besar Piala Asia 2023?

Kontrak Shin Tae-yong Resmi Diperpanjang Usai Timnas Indonesia Lolos 16 Besar Piala Asia 2023?-shintaeyong7777/Instagram-

Menyusul kemenangan 2-1 melawan Kuwait dan kemenangan telak 7-0 melawan Nepal di hari pertandingan terakhir untuk meraih kualifikasi. 

BACA JUGA:AJAIB! Kirgistan Ciptakan Keajaiban untuk Timnas Indonesia, Anak Asuh STY Lolos ke Babak 16 Besar Piala Asia

BACA JUGA:Bahrain Kandaskan Yordania, Peluang Indonesia Lolos ke 16 Besar Menipis

Shin Tae-yong menjadi pelatih pertama yang berhasil membawa timnas Indonesia di 3 level dari senior, U-23 , dan U-20.

Semuanya lolos ke Piala Asia AFC di levelnya masing-masing, yang terakhir juga menjadikan tim U-23 untuk yang pertama kali pernah lolos ke Piala Asia AFC U-23.

Ketua Ujmum PSSI  Erick Thohir mengatakan, Shin Tae-yong berpeluang mendapatkan perpanjangan kontrak hingga 2027 bilamana target yang dijanjikan Shine Tae-yong, timnas Indonesia lolos ke babak 16 Besar di Piala Asia 2023 teralisasi.

Serta target  yang diberikan PSSI kepada Shin Tae-yong juga meloloskan Timnas Indonesia U-23 ke fase gugur Piala Asia U-23 2024 yang digelar pada April 2024.

BACA JUGA:Gol Eks Pemain Persija Bikin Bahrain Unggul Sementara dari Yordania, Bagaimana Peluang Indonesia Lolos 16 Besar Piala Asia?

BACA JUGA:Indonesia Kalah dari Jepang, Shin Tae-Yong Berharap Kehendak Tuhan Untuk Lolos 16 Besar Piala Asia 2023

Hal ini diutarakan saat timnas Indonesia kalah 1-3 dari Irak di pertandingan pertama Grup D Piala Asia 2023 pada Senin, 15 Januari 2024.

Erick Thohir juga berkomitmen sesuai kesepakatan, yakni mempertahankan Shin Tae-yong hingga kontraknya berakhir pada Juni 2024.

" Saya support penuh dan sesuai dengan kesepakatan, Shin Tae-yong dikontrak sampai bulan Juni dengan target-target lolos 16 besar. Setelah itu kami review," kata Erick Thohir di Jakarta, Senin 15 Januari 2024.

Erick Thohir menambahkan, bilamana  tim U-23 lolos dari fase grup, bahkan ke 8 besar bukan tidak mungkin mandatory mendapat perpanjangan sampai 2027.

“ Kita berkomitmen apa yang disepakati denna pelatih Shin Tae-tyong,” kata Menteri BUMN ini.

BACA JUGA:Hasil Piala Asia 2023 Jepang vs Indonesia Skor 3-1: Samurai Biru Lolos 16 Besar, Skuad Garuda di Ujung Tanduk

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads