Instagramnya Banjir Pujian, Ini Balasan Manis Joel Kojo 'Kirgistan' Untuk Fans Indonesia, 'Cinta yang Besar dari Saya'
Instagramnya Banjir Pujian, Ini Balasan Manis Joel Kojo 'Kirgystan' Untuk Fans Indonesia, 'Cinta yang Besar dari Saya'-X/@BetaKopites-
JAKARTA, DISWAY.ID-- Pemain Kirgistan yang berhasil mencetak gol ke gawang Oman saat menyamakan kedudukan menjadi 1-1 di Piala Asia 2023 Qatar, yaitu Koel Kojo kini menjadi pahlwan baru bagi suporter timnas Indonesia.
Hal tersebut karena hasil imbang antara Kirgistan vs Oman di laga terakhir Grup F, membuat timnas Indonesia lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023 karena menjadi salah satu tim di peringkat ketiga terbaik.
Dianggap sebagai pahlawan, akun media sosial Joel Kojo pun langsung ‘digeruduk’ oleh para netizen Indonesia.
Akun Instagram Joel Kojo pun kini memiliki 235 ribu pengikut yang mayoritas berasal dari Indonesia.
Striker ini lahir pada tahun 1998 di Ghana ini pun akhirnya menanggapi komentar para netizen Indonesia yang gak lupa juga mengucapkan terima kasih atas dukungannya.
“Saya ingin mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada negara Indonesia dengan segala hormat atas cinta mereka dan mengikuti saya di Instagram,” ujar Joel Kojo membalas pesan dari salah satu netizen Indonesia.
BACA JUGA:Vietnam Jadi Tim Asia Tenggara Paling Mengecewakan di Piala Asia 2023
“Saya sangat menghargai cinta dan kebaikan dari mereka dan saya tidak akan melupakan cinta yang mereka tunjukkan kepada saya. Saya akan memberitahu generasi saya. suatu hari nanti untuk kebaikan ini,” ungkapnya.
“Silakan share ke seluruh situs berita Indonesia,” tambahnya.
Joel Kojo juga mengucapkan selamat kepada timnas Indonesia atas pertama kalinya lolosnya ke babak 16 besar Piala Asia.
“Cinta yang besar dari saya kepada kalian karena telah memecahkan rekor,” lanjutnya.
BACA JUGA:Indonesia Dipastikan Lolos 16 Besar Piala Asia, Begini Kata Shin Tae-yong
“Ini adalah kabar baik bagi kalian dan saya pribadi mengucapkan selamat kepada kalian,” tukasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: